Categories: Internasional

Trump Tak Mengakui Kekalahan di Pilpres AS, Joe Biden: Memalukan!

KalbarOnline.com – Presiden Amerika Serikat terpilih Joe Biden buka suara terkait Donald Trump yang tak mengakui kekalahan di Pilpres 2020. Biden lantas menyebut penolakan Trump dalam mengakui kekalahannya sebagai hal memalukan dan menegaskan bahwa sengketa usai Pilpres tidaklah penting.

“Saya hanya menganggap ini memalukan, jujur saja,” kata Biden ketika ditanya pandangannya terhadap keengganan Trump untuk mengakui kekalahan di Pilpres pada 3 November lalu.

  • Baca juga: Biden Sudah Dinyatakan Menang, Trump Masih Ngotot Hitung Ulang

“Bagaimana saya bisa mengatakan hal ini secara bijaksana? Saya pikir hal ini tidak akan membantu yang diwariskan seorang presiden,” imbuh Biden kepada wartawan di kota kelahirannya Wilmington, Delaware, seperti dilansir Reuters.

Satu pekan setelah Pilpres AS, Trump tetap bungkam di Gedung Putih dengan tetap terus merasa menang dan mengajukan gugatan kecurangan pemilu yang sejauh ini tidak didukung bukti yang kuat.

Biden sendiri mengabaikan setiap langkah Trump. “Fakta mereka tak mau mengakui kami menang untuk saat ini adalah tidak banyak mempengaruhi dalam perencanaan kami,” sambung Biden.

Dalam rangkaian pembicaraan terakhirnya dengan para pemimpin dunia, Biden sudah berbicara dengan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Kanselir Jerman Angela Merkel, dan Perdana Menteri Irlandia Micheal Martin. Ketika ditanya apa pesan dia kepada mereka, Biden menjawab, “Saya beri tahu mereka bahwa Amerika sudah kembali. Kami akan kembali ke permainan. Bukan Amerika seorang.”

Trump sendiri masih ngotot sebagai pihak yang menang. Pada Selasa dia mencuit, “Kita akan menang!”, menunjuk kepada gugatan hukumnya yang ternyata tidak berhasil.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

1 hour ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

1 hour ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 hours ago