Categories: Nasional

Contoh Bung Tomo, Sri Mulyani Sebut Setiap Orang Bisa Jadi Pahlawan

KalbarOnline.com – Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November menjadi salah satu momen untuk meresapi perjuangan yang sudah dilakukan para pahlawan. Bahkan, napas perjuangan harus terus berlanjut di segala bidang. Seperti diungkapkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Sri Mulyani Indrawati mengatakan, terdapat nilai pahlawan yang harus diteladani oleh masyarakat Indonesia. Seperti Bung Tomo, pahlawan yang berjuang dan mampu membakar semangat dan berani. Ia tidak memikirkan dirinya sendiri, namun fokus pada perjuangan untuk kemerdekaan.

“Pahlawan adalah mereka yang berjuang untuk kemerdekaan dan mempertahankan setiap episode dalam sejarah ini,” ujarnya secara virtual, Selasa (10/11).

Menurut Sri Mulyani, pahlawan merupakan orang yang berjuang untuk menyelesaikan persoalan bangsa dan negara. Lewat perjuangannya, pahlawan berusaha mencapai cita-cita yang makmur hingga menjaga kemerdekaan. Baik berjuang dengan darah, air mata, juwa, raga hingga pemikiran demi kemajuan bangsa.

Sehingga, Sri Mulyani memandang, semua masyarakat Indonesia bisa menjadi pahlawan. Setiap orang dan bidang bisa menjadi sumber pembangunan bangsa.

Ia juga menyebut, mengelola keuangan negara bisa menjadi sumber pembangunan cita-cita tanah air. Kemenkeu merupakan institusi dengan peranan yang sangat penting. Pada lingkungan yang dipimpinnya, setiap hari elemen tantangan dan perjuangan sudah adil.

“Pahlawan tak bisa berjuang sendiri, sebagai bagian dari Indonesia, Kemenkeu adalah institusi yang punya peranan luar biasa penting,” ucapnya.

“Jadi seluruh jajaran Kemenkeu adalah mereka yang mampu menunjukkan apakah anda punya jiwa pahlawan dan senantiasa berjuang,” sambungnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

38 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

40 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

49 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago