Categories: Kapuas Hulu

Kampanyekan Fransiskus-Hidayat, Karolin Tegaskan Kapuas Hulu Harus Dipimpin Orang Muda

Kampanyekan Fransiskus-Hidayat, Karolin Tegaskan Kapuas Hulu Harus Dipimpin Orang Muda

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Karolin Margret Natasa kembali mengampanyekan pasangan calon bupati dan wakil bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan-Wahyudi Hidayat. Kampanye kali ini dilakukan Karolin di Kecamatan Silat Hulu, Minggu (8/11/2020).

Dalam orasinya, Bupati Landak itu mengatakan bahwa Kabupaten Kapuas Hulu harus dipimpin oleh orang muda. Ia beralasan, dengan wilayah yang begitu luas, Kapuas Hulu hanya bisa dipimpin oleh orang muda yang mampu mengunjungi masyarakat hingga ke pelosok kampung.

“Kabupaten Kapuas Hulu ini sangat luas dan jarak yang begitu jauh dari satu kecamatan ke kecamatan yang lainnya, apalagi dari kecamatan ke ibu kota kabupaten. Untuk itu, kita memang harus mencari pemimpin dari orang muda yang mampu mengemban tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu. Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat yang memang cocok memimpin Kabupaten ini,” ujarnya.

Karolin berpendapat, dari tiga pasangan lain yang berkontestasi di Pilkada Kapuas Hulu, pasangan Fransiskus-Hidayat yang menurutnya paling serius memimpin Kapuas Hulu. Hal itu terlihat dari banyaknya pertemuan yang dilakukan dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi dan melihat langsung kondisi mereka.

“Secara sederhana saja, kita melihat keseriusan pasangan Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat yakni sudah mengunjungi lebih 170 titik dan desa, baik mereka secara bersama-sama, maupun secara sendiri-sendiri. Hal ini menunjukkan bahwa mereka berdua serius dan ingin bertemu masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu di mana pun berada, serta dapat melihat kondisi masyarakat secara nyata dan bisa mendengarkan langsung apa yang dibutuhkan masyarakat,” ungkapnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago