Categories: Sport

Duel Maut dan Mengerikan, Hasilkan Genangan Darah di Arena

KalbarOnline.com-Vinicius de Jesus dan Austin Vanderford memperagakan skill offense brutal pada ajang Bellator 251 di Mohegan Sun Arena, Uncasville, Connecticut (6/11) WIB.

Pertarungan di kelas menengah itu juga berlangsung sangat mengerikan. Saking kerasnya, arena sampai tergengang dengan darah. Pada akhirnya, Vanderford yang merupakan petarung berbasis gulat tersebut mampu mengontrol pertarungan dan menang angka mutlak.

Tiga juri memberikan skor 30-26, 30-27, dan 30-27 untuk kemenangan Vanderford. Kemenangan angka itu diberikan karena Vanderford dinilai bertarung dengan jauh labih baik.

  • Baca Juga: Kepala Banjir Darah Segar di Ronde Kedua, Wasit Terpaksa Hentikan Duel

Pukulan dan sikutannya kerap mendarat telak ke muka Vinicius. Mendapatkan pukulan bertubi-tubi, wajah Vinicius sampai berlumuran darah. Sampai-sampai sebagian lantai arena yang berwarna putih menjadi merah.

Pada ronde kedua, cekikan Vanderford hampir saja mengakhiri perlawanan Vinicius. Namun, dia berhasil bertahan untuk menyelesaikan pertarungan sampai lima ronde.

Pada ronde terakhir, Vanderford menekan Vinicius di area bawah. Dengan pukulan tangan kiri, Vanderford menghajar secara beringas dan membabi-buta pada area muka serta kepala Vinicius. Lagi-lagi darah mengucur dari muka Vinicius. Di sisi lain, wajah Vanderford juga berlumuran darah segar.

Dengan kemenangan ini, Vanderford masih mencatat rekor sempurna. Turun dalam 10 pertarungan, dia menyapu bersih semua kemenangan. Sementara itu Vinicius sudah kalah dua kali dalam tiga pertarungan.

“Saya merasa saya masih memiliki ruang untuk bertumbuh. Dan saya bertekad untuk berjuang untuk merebut sabuk juara dunia,” ucap Vanderford seperti dilansir dari USA Today.

“Saya ingin orang-orang tahu bahwa saya layak untuk berada di titik teratas. Saya harus lebih cepat dan lebih siap untuk menghadapi pertarungan selanjutnya,” imbuh Vanderford. Sepanjang kariernya di Bellator, Vanderford mencatat rekor sempurna, 4-0.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

14 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

14 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago