Categories: Otomotif

Industri Otomotif Indonesia Mulai Sumringah Catat Kenaikan Penjualan

KalbarOnline.com – Pandemi masih berlangsung, industri otomotif mulai bangkit perlahan dimana penjualan mobil di Tanah Air secara wholesales (pabrik ke dealer) pada September 2020 terbanyak sejak April lalu saat pandemi Covid-19 mulai melanda. Melihat data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), angka penjualan mobil pada September naik 30,2 persen dibanding angka di Agustus.

Bila dirinci angka penjualan wholesales pada September 2020 sebanyak 48.554 unit, sedangkan pada Agustus 37.277. Data GAIKINDO mencatat penjualan wholesales pada tiga bulan pertama 2020 masih berjalan sesuai target. Yaitu Januari sebanyak 80.435 unit, Februari 79.644, dan Maret 76.811 unit.

Penjualan langsung anjlok pada April menjadi hanya 7.868 unit dan semakin memprihatinkan pada Mei yang menjadi 3.551 unit. Penjualan mobil di Indonesia berangsur pulih pada Juni yakni 12.623, lalu Juli 25.283, Agustus naik lagi menjadi 37.277, dan September menjadi yang tertinggi selama pandemi Covid-19 yakni 48.554 unit.

Secara total, penjualan Januari-September 2020 sebanyak 372.046 unit. Angka ini jauh dari target hasil direvisi yakni 600 ribu dari semula 1,1 juta unit.

Selama September 2020, dua perusahaan Grup Astra, yakni Toyota dan Daihatsu, bukukan penjualan terbanyak masing-masing 13.234 dan 11.204 unit. Peningkatan penjualan secara bertahap seperti ini diharapkan dapat terus berlanjut hingga akhir tahun 2020, sehingga industri otomotif dapat berkontribusi memulihkan ekonomi nasional.

Sementara di luar Grup Astra, Mitsubishi berada di urutan ketiga penjualan tgertinggi dengan 6.630 mobil, diikuti Suzuki (6.246) dan Honda (5.856). Meskipun usulan pajak 0 persen hangus atau tidak disetujui oleh pemerintah, industri otomotif mulai bangkit dan percaya diri kembali.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago