Categories: Nasional

Ramai Ajakan Sweeping Produk Prancis, Polri: Jangan Main Hakim Sendiri

KalbarOnline.com – Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Awi Setiyono mengingatkan masyarakat agar tidak berbuat anarkis dalam menyikapi pernyataan Presiden Prancis Emmanuel Macron. Polri berharap tidak terjadi aksi sweeping terhadap produk-produk asal Prancis.

“Pimpinan Polri memerintahkan melakukan penggalangan terhadap tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama untuk meredam aksi-aksi yang tentunya untuk mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan atau main hakim sendiri,” kata Awi, Kamis (5/11).

Awi berharap tidak ada pelanggaran pidana dalam perihal maraknya ajakan boikot produk Prancis. Polri akan tetap melakukan patroli siber untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Tentunya selama sesuai koridor hukum ya kita akan pantau, kita akan amankan kalau melanggar hukum. Kita sudah siap mengambil langkah-langkah secukupnya,” imbuhnya.

  • Baca Juga: Kecam Macron, Massa GPI Borong Produk Prancis Lalu Dibakar

Selain itu, Awi menyebut Polri telah bersiaga dengan personelnya apabila tidak aksi anarkisme. Pemetaan daerah rawan terus dilakukan guna mencegah terjadinya kerusuhan massa.

“Kalau perlu sudah kita siapkan cadangan-cadangan kekuatan untuk ditempatkan di tempat strategis untuk membantu,” tandasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

10 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

10 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

10 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

10 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

10 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

11 hours ago