Categories: Kubu Raya

Perhatian Sutarmidji Diakui Sujiwo Menambah Semangatnya untuk Sembuh dari Covid

Perhatian Sutarmidji Diakui Sujiwo Menambah Semangatnya untuk Sembuh dari Covid

KalbarOnline, Kubu Raya – Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo menceritakan pengalamannya selama terpapar virus korona. Ia bercerita, selama menjalani perawatan yang cukup intensif selama hampir satu bulan, dirinya mendapat banyak perhatian dari banyak pihak, tak terkecuali dari Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.

Selama isolasi, Sujiwo mengungkapkan orang nomor satu di Kalbar itu memberikan perhatian penuh terhadapnya. Diakui Sujiwo, perhatian dari Sutarmidji betul-betul menambah semangatnya untuk bisa sembuh dari Covid-19.

“Perhatian Pak Gubernur begitu luar biasa kepada saya. Beliau memposisikan bukan hanya sebagai Gubernur, tetapi sebagai orang tua dan sahabat. Setiap pagi beliau (Sutarmidji) memberi motivasi dan kadang-kadang juga kirim pesan WhatsApp yang lucu-lucu. Itu semua membuat saya semakin semangat untuk melawan korona,” ujarnya dalam keterangan resmi yang dibagikannya kepada awak media, Rabu (4/11/2020).

Perhatian dari Sutarmidji, kata Sujiwo, juga bukan dalam sekadar mengirimkan pesan singkat dan motivasi saja. Lebih dari itu, perhatian dari Gubernur Kalbar tersebut juga meliputi arahan kepada tenaga kesehatan di RSUD Soedarso agar betul-betul memberikan pelayanan yang prima kepadanya selama dirawat.

“Selama perawatan intensif, saya merasakan betul bagaimana dokter dan para medis memberikan pelayanan dan penanganan yang benar-benar profesional dan luar biasa. Selain memang komitmen dari diri mereka yang ingin melayani pasien dengan baik, sedikit banyak tentu ada juga andil dari Pak Gubernur di sana,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bendahara DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat itu turut memberi pujian terhadap perhatian Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya. Menurutnya, organisasi perangkat daerah yang dikepalai Marijan itu juga punya andil yang cukup besar terhadap kesembuhannya.

“Khusus Dinas Kesehatan Kubu Raya beserta tim dokter serta tim kesehatan, saya ucapkan terima kasih larena begitu besar perhatian untuk saya dan istri selama menjalani isolasi,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago