Categories: Internasional

Gunakan Hak Pilih di Pilpres AS, Meghan Markle Cetak Sejarah

KalbarOnline.com – Istri Pangeran Harry, Meghan Markle, Duchess of Sussex, mencetak sejarah karena memilih di pemilihan presiden Amerika Serikat. Sebagai kerabat dan menantu Kerajaan Inggris, ibunda Archie itu memberikan suara dalam pemilihan presiden AS. Tentu saja, pasalnya dirinya memang warga negara AS.

Laporan Newsweek mengatakan Meghan sudah memberikan suara. Perempuan kelahiran Los Angeles, 4 Agustus 1981 itu sendiri adalah seorang warga negara Amerika, dan suaminya Pangeran Harry yang kini sekarang tinggal di Montecito, California merupakan anggota keluarga kerajaan Inggris.

Keduanya juga sempat memohon kepada orang Amerika untuk memberikan suara pada bulan September selama penampilan Time 100 mereka. Padahal di Inggris Raya, meskipun anggota keluarga kerajaan tidak dilarang secara tertulis untuk memberikan suara dalam pemilihan umum Inggris, mereka diharapkan tidak melakukannya agar tetap apolitis.

Meghan juga berbicara dengan Marie Claire dalam fitur pemungutan suara pada Agustus tentang alasan dia semangat memberikan suara dalam pemilihan ini. “Saya tahu rasanya punya suara dan juga rasanya tidak bersuara,” katanya seperti dilansir dari Elle, Rabu (4/11).

“Saya juga tahu bahwa begitu banyak orang yang telah mempertaruhkan nyawa mereka agar kita didengar. Dan kesempatan itu, hak fundamental itu, adalah kemampuan kita untuk menggunakan hak kita untuk memilih dan membuat semua suara kita didengar,” urai perempuan yang sebelumnya dikenal sebagai aktris tersebut.

Meghan juga merujuk kutipan dari Kate Sheppard, seorang pemimpin dalam gerakan hak pilih di Selandia Baru. Kutipan itu menyebutkan ‘jangan pikir satu suara adalah hal yang tak penting. Ingatlah hujan satu tetes pun bisa membasahi tanah’. “Itulah sebabnya saya memilih,” tegas pemilik gelar Dutchess of Sussex itu. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

11 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago