Categories: Teknologi

Kini Bisa Diganti, Begini Cara Ubah Background Google Meet

KalbarOnline.com – Google akhirnya menambahkan fitur latar belakang (background) khusus yang ditunggu-tunggu di aplikasi konferensi videonya, yaitu Google Meet. Sebelumnya, salah satu fitur utama yang kurang dari Google Meet adalah tidak tersedianya fitur ubah latar belakang atau gambar background. Kelemahan inipun berpengaruh pada popularitasnya, beda dari aplikasi serupa, Zoom misalnya.

Sekarang Anda dapat menggunakan gambar Anda atau gambar lanskap, latar belakang abstrak, dan ruang kantor pilihan Google untuk menyembunyikan suasana asli di sekitar Anda. Ini pada akhirnya bisa menambah estetika pengguna saat mengikuti konferensi secara virtual meski hanya dari rumah.

Google baru-baru ini juga telah menambahkan kemampuan untuk menyaring kebisingan latar belakang yang mengganggu dan mengaburkan latar belakang Anda di aplikasi. Sementara untuk Google Meet yang mendukung ubahan gambar background, fitur tersebut baru tersedia untuk versi browser website.

Fitur perubahan latar belakang Google Meet bekerja langsung dari browser Anda dan tidak memerlukan ekstensi atau perangkat lunak apapun. Namun, fitur perubahan latar belakang baru dari Google Meet tersedia di perangkat ChromeOS, Windows, dan desktop atau Laptop Mac.

Fitur baru ini tidak dapat digunakan untuk pengguna perangkat mobile atau ponsel baik Android atau iOS. “Sekarang Anda dapat mengganti background Anda dengan gambar di Google Meet. Anda dapat menggunakan gambar pilihan Google, yang mencakup ruang kantor, lanskap, dan latar belakang abstrak, atau mengunggah gambar Anda sendiri,” ujar Google dalam unggahan di blog resminya.

Seperti sudah dijelaskan di atas, pengguna juga memiliki akses untuk memakai foto Mereka sendiri. Dengan kata lain, Kalian bebas memilih foto mana yang akan digunakan untuk melakukan konferensi virtual di Google Meet.

Berikut, cara mudah mengubah gambar latar belakang di panggilan video Google Meet:

1. Buka Google Meet.

2. Di bawah kanan video Anda, ada ikon ubah latar belakang. Klik ikon tersebut untuk merubah latar belakang sebelum melakukan video call.

3. Anda bisa ubah latar belakang sesuka hati di ‘Change background‘.

4. Untuk memburamkan latar belakang, pilih ‘Blur your background‘. Anda bisa mengatur tingkat keburamanan latar belakang.

5. Anda juga bisa mengunggah gambar latar belakang yang diinginkan. Pilih ‘Background’ kemudian pilih ‘Add’ untuk mengunggah gambar yang Anda inginkan sebagai latar belakang.

Untuk diketahui juga, Google Meet adalah layanan konferensi video yang diluncurkan pada Maret 2017, meskipun sudah tersedia di perangkat iOS melalui program khusus undangan mulai Februari 2017. Google Meet sendiri tidak terlalu populer hingga wabah Covid-19 merebak.

Selama pandemi Covid-19, penggunaan aplikasi tumbuh pesat. Laporan mengatakan bahwa dari Januari hingga April 2020, 100 juta pengguna per hari menggunakan Google Meet.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

13 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago