Categories: Kabar

Listrik Padam di Jabotabek, Warganet Keluhkan Internet Down

KalbarOnline.com – Sejumlah wilayah di Jabodetabek dilaporkan terjadi pemadaman listrik pada Minggu (1/11/2020). PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) melaporkan hal ini terjadi karena beberapa Saluran Udara Tegangan Extra Tinggi (SUTET) mengalami gangguan.

Akibat matinya jaringan listrik tersebut membuat warga kalangkabut, pasalnya selain aliran listrik yang mati Internet juga mati. Ketika jaringan mengalami gangguan alias down, maka jagad maya diramaikan dengan keluhan pelanggan karena internet sudah menjadi bagian hidup masyarakat.

Ada beragam penyebab jaringan internet di Indonesia kerap mengalami gangguan. Misalnya, operation center milik operator mengalami pemadaman listrik sehingga tidak bisa memberikan konektivitas.

Selain itu, Indonesia juga memiliki internet exchange. Ketika jaringan ke internet exchange terputus, maka bisa menimbulkan masalah pada akses internet.

PLN melalui keterangan sementaranya menyebutkan sejumlah sutet 500 KV mengalami gangguan pada pukul 12.58 WIB. Hal ini disinyalir karena hujan deras disertai petir yang terjadi di daerah Jakarta dan sekitarnya.

“PLN mohon maaf atas padamnya aliran listrik yang dialami oleh sebagian wilayah Jakarta mengalami padam,” ujar PLN melalui keterangan tertulisnya, Minggu (1/11/2020).

Secara bertahap PLN akan melakukan penormalan dengan memindahkan beban listrik ke jaringan lainnya.

“Saat ini tim tengah melakukan upaya pengecekan dan upaya perbaikan untuk mempercepat pemulihan sistem kelistrikan,” tambah PLN. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

9 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

10 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

10 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

10 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago