Categories: Internasional

Kandidat Pemimpin WTO dari Nigeria Ditolak AS, Punya Calon Sendiri

KalbarOnline.com – Masalah kepemimpinan World Trade Organization (WTO) masih belum menemukan jawaban. Lembaga dagang internasional itu sudah mendapatkan calon yang memperoleh persetujuan hampir semua negara anggota. Hanya satu negara yang menolak, yakni Amerika Serikat (AS).

Rabu lalu (28/10) komite pencalonan WTO resmi mencalonkan Ngozi Okonjo-Iweala sebagai pemimpin setelah empat bulan melalui proses seleksi. Mantan menteri keuangan Nigeria itu disebut sudah punya pengalaman 25 tahun sebagai pakar pengembangan ekonomi di World Bank. Jika terpilih, Okonjo-Iweala bakal menjadi perempuan sekaligus orang Afrika pertama yang mengepalai WTO.

Namun, pengangkatan ekonom berusia 66 tahun itu tersendat karena tentangan AS. Setelah melakukan rapat, Juru Bicara WTO Keith Rockwell menyatakan, hampir semua dari 164 anggota sudah menyatakan dukungan atas hasil seleksi. ”Kecuali satu anggota,” ungkapnya menurut BBC.

Sejak awal proses AS sudah mendorong kandidat lain, yakni Yoo Myung-hee asal Korsel. Rezim Donald Trump yang sering mengkritik kinerja WTO menilai Yoo lebih cakap untuk merombak lembaga tersebut. Menurut mereka, Yoo punya pengalaman nyata sebagai pakar dagang.

”Ini adalah waktu yang pelik bagi WTO dan perdagangan internasional. Lembaga ini butuh reformasi,” tulis Kantor Perwakilan Dagang AS.

Kursi pimpinan WTO sudah kosong selama satu tahun lebih. Sejak Roberto Azevedo mengundurkan diri Agustus 2019, WTO dijalankan empat deputinya. Namun, mereka tak bisa memutuskan isu-isu besar tanpa pemimpin.

Rockwell sendiri mengatakan bahwa pengangkatan Okonjo-Iweala bakal berjalan lambat. Sebab, AS bisa memengaruhi anggota lain untuk ikut menolak. Namun, blok besar lainnya, Uni Eropa, justru mendukung penuh kandidat dari Afrika tersebut.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

3 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

3 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

3 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

3 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

3 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

4 hours ago