Categories: Teknologi

Samsung Bakal Ubah Teknologi S Pen, Bisa Dipakai di Galaxy Fold?

KalbarOnline.com – Pena stylus Samsung atau lebih dikenal dengan S Pen selama ini hanya dapat dipakai untuk smartphone flagship Samsung Galaxy Note Series.

Namun dari sejumlah laporan menyebutkan bahwa S Pen bakal ada juga untuk ponsel Samsung tipe lain, seperti S Series atau Galaxy Fold alias seri smartphone lipat Samsung.

The Elec yang mengutip UBI Research melansir, Samsung akan mencoba menerapkan S Pen lagi untuk generasi ketiga. Meskipun penerapan itu memerlukan alih teknologi.

Galaxy Notes menggunakan Electo-Magnetic Resonance (EMR). Yaitu, bekerja dengan stylus pasif dan umumnya lebih murah dengan akurasi yang baik dan latensi yang rendah dibandingkan dengan stylus Active Electrostatic Solution (AES).

Namun, Samsung dilaporkan mengalami masalah dengan mengintegrasikan digitizer EMR dengan Ultra Thin Glass (UTG) di Galaxy Fold Series. Kabarnya bisa membuat layar bisa fleksibel. Masalah tersebut yang membuat rumor S Pen akan datang di Galaxy Fold 2 tak terjadi.

Menurut prediksi UBI Research, jika masalah itu diselesaikan pada waktunya, maka Samsung akan beralih ke teknologi AES. Sebab, AES diklaim bisa menghindari karakteristik masalah tertentu dari EMR, seperti cursor drift dan jitter.

AES juga menawarkan akurasi yang mendekati sempurna piksel dan mendukung pengenalan kemiringan. Teknologi ini sebelumnya telah berfungsi di tablet Microsoft Surface dan Apple iPads.

S Pen sendiri telah mendukung pengenalan kemiringan, tetapi kurang dari sempurna karena cara kerja EMR. Mengintegrasikan sensor yang diperlukan oleh AES ke dalam perangkat keras Y-OCTA yang digunakan oleh layar AMOLED Samsung akan mempersulit desain IC.

LG Display dan BOE juga mengembangkan layar lipat berbasis AES. Jika Galaxy Fold selanjutnya diprediksi menjadi Galaxy Fold 3 mendapat dukungan stylus, maka mungkin akan ada persaingan yang menarik untuk teknologi tersebut.

Para analis melaporkan bahwa Samsung akan menggandakan ketebalan UTG dari 30 mikron menjadi 60 mikron, sehingga dapat menahan tekanan dari ujung stylus. Kekhawatiran tentang daya tahan juga merupakan bagian dari alasan dukungan S Pen ditangguhkan dari Fold 2.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

1 hour ago

Perguruan Tinggi dari Luar Negeri Akan Ramaikan Pameran Pendidikan di PCC, Catat Tanggalnya!

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan EMGS (Education…

3 hours ago

Kepolisian Selidiki Potongan Tubuh Manusia di Selokan Jalan Danau Sentarum

KalbarOnline, Pontianak - Potongan tubuh manusia ditemukan dalam selokan di Jalan Danau Sentarum, Kota Pontianak,…

4 hours ago

Pesona Pantai Temajuk: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sambas - Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan yang memiliki banyak destinasi wisata bahari menakjubkan.…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Ampan: Destinasi Mendaki yang Memikat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda ingin merasakan sensasi mendaki namun masih pemula? Bukit Ampan…

4 hours ago

Keindahan Danau Balairam: Destinasi Wisata Menakjubkan di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat dikenal dengan kekayaan alamnya yang luar biasa, salah satunya…

4 hours ago