Categories: Kabar

Komisi X: Pembelajaran Jarak Jauh Belum Efektif

KalbarOnline.com – Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi menyatakan, bahwa pendidikan Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) atau darling masih belum efektif.

“Apakah pendidikan daring efektif atau tidak jawabannya, harus jujur memang tidak efektif. Karena apapun ketika melakukan sesuatu yang sifatnya darurat tentu pasti ada ketidakefektifan,” kata Dede, Senin (26/10/2020).

Oleh karenanya, kata Dede, sampai saat ini memiliki konsep bahwa untuk satu tahun ke depan maka fungsi daring harus lebih dikuatkan.

“Salah satunya adalah dengan penguatan signal untuk beberapa daerah dan wilayah. Kedua adalah penguatan dukungan pulsa dan kuota,” ujarnya.

Selain itu, katanya, sudah harus dilakukan pembelajaran melalui media televisi dan radio. Dan hal ini membuat aplikasi-aplikasi yang gamang dan mudah untuk dikerjasamakan dengan murid-murid.

“Yang berikutnya adalah bagaimana pembelajaran tidak terlalu terbebani kan, karena banyak kita menerima masukan-masukan murid yang stres karena pembelajaran daring,” jelasnya.

Yang terakhir, Politisi Demokrat ini menilai, kebijakan tersebut adalah tantangan untuk bisa memberikan dukungan handphone.

“Ya memberikan dawai atau handphone atau tablet kepada murid-murid terutama yang tidak memiliki gawai ini. Semua tentu memerlukan proses dan akan kita kawal terus,” tuturnya.

Dede Yusuf menyadari bahwa, dalam kurun satu tahun ini begitu banyak gagasan dan ide yang ingin disampaikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, namun terhalang oleh adanya pandemi.

“Sehingga program-program ini belum bisa berjalan dengan baik. Mengenai penambahan anggaran, tentunya kita upayakan fokus pada pembelajaran jarak jauh,” pungkasnya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

20 hours ago