Categories: Teknologi

IPhone 12 Series di Prancis Hadir dalam Dua Kotak Berbeda

KalbarOnline.com – Tahun ini Apple meluncurkan empat iPhone 12 terbaru tanpa perangkat adaptor charger dan aksesori audio EarPods. Alasannya, itu sebagai sikap untuk melawan emisi karbon secara besar-besaran.

Salah satunya dengan mengambil pengisi daya (charger, red) dan EarPods dari paket ritel iPhone 12 dan 12 Pro, serta dari iPhone 11, SE (2020) dan XR. Tujuannya agar para pengguna gadget pabrikan Apple itu tidak perlu mengeluarkan uang untuk produksi aksesori.

Selain itu, dengan mengambil langkah tersebut juga, Apple mengklaim turut berkontribusi dalam aspek lingkungan dengan tidak perlu membuat boks penjualan yang terlalu besar dengan sekat-sekat kertas di dalam booksnya.

  • Baca Juga: Apple Masih Juara, Samsung Terpental Lagi

Namun perlakuan berbeda nyatanya hadir untuk konsumen mereka di Prancis. Aturan di negara itu mewajibkan produsen untuk mengirimkan setiap perangkat ponsel baru lengkap dengan aksesori earphone membuat Apple harus mengakomodasi EarPod dengan iPhone-nya.

Tetapi seperti sudah disinggung di atas, karena kotak ritel iPhone baru yang lebih kecil dan menjadi standar di seluruh dunia, hal itu memaksa Apple untuk menyertakan boks lain di paket penjualan iPhone 12 Series baru mereka di Prancis.

Kotak penjualan iPhone 12 Series terbaru di Prancis hadir dengan satu kotak tambahan yang berisi EarPods. Namun tetap perhatikan bahwa Apple masih tidak menyertakan pengisi daya, hanya EarPods saja.

Apple menyarankan pelanggannya untuk menggunakan pengisi daya dan EarPod yang ada, tetapi mereka juga menjual pengisi daya kabel baru dengan harga EUR 25 atau berkisar Rp 400 ribuan untuk pengisi daya 20 Watt baru dan pengisi daya MagSafe nirkabel seharga EUR 45 atau berkisar Rp 780 ribuan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

4 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

4 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

4 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

5 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

5 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

5 hours ago