Categories: Ketapang

Konsolidasi di Tingkat Kecamatan, Gerindra Ketapang Rapatkan Barisan Untuk Kemenangan Iin Solinar-Rahmat Sutoyo

Konsolidasi di Tingkat Kecamatan, Gerindra Ketapang Rapatkan Barisan Untuk Kemenangan Iin Solinar-Rahmat Sutoyo

KalbarOnline, Ketapang – Mesin partai pendukung pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Iin Solinar-Rahmat Sutoyo terus dipanaskan.

Puluhan kader dan simpatisan partai Gerindra Kabupaten ketapang semakin gencar menggelar konsolidasi hingga ke tingkat Kecamatan dan Desa sebagai corong untuk memenangkan paslon ISO BISA di Pilkada Ketapang 2020.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Ketapang, Mat Hoji mengatakan kalau rapat konsolidasi hingga di tingkat Kecamatan dan Desa ini dilakukan Partai Gerindra dalam upaya merapatkan barisan untuk mendukung kemenangan Iin Solinar dan Rahmat Sutoyo.

“Konsolidasi tim pemenangan terus kami lakukan, nanti akan kita teruskan hingga tingkat kecamatan dan desa, dan sejauh ini semuanya sudah on the track,” kata Mat Hoji usai rapat konsolidasi bersama PAC Gerindra di Kecamatan Matan Hilir Utara, Jumat (23/10/2020).

Mat Hoji menyebutkan kalau langkah-langkah konsolidasi tersebut dilakukan bersama-sama dari elemen partai politik (parpol) pendukung hingga barisan sayap-sayap relawan.

“Sayap partai, sayap relawan, semua sudah di lini yang tepat dan selalu kompak,” ujar wakil ketua DPRD Ketapang itu.

Sejauh ini, kata Mat Hoji  tim pemenangan ISO BISA telah mengukuhkan tim pemenangan tingkat kabupaten serta tim pemenangan tingkat daerah pemilihan (Dapil). Selanjutnya, langkah terdekat yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini adalah konsolidasi tim pemenangan tingkat desa hingga tingkat RT dan RW secara bertahap.

“Jadi tim pemenangan kami nantinya ada dari tingkat kabupaten sampai ke tingkat RT,” ungkapnya.

Sebelumnya, ketua timses pemenangan ISO BISA, Kadarisman menyebut sejauh ini pihaknya memang menekankan soliditas seluruh elemen pendukung, mulai dari parpol hingga sayap-sayap relawan.

“Sejauh ini kami telah melakukan konsolidasi, baik itu dari partai maupun teman-teman di jaringan relawan, dan kami juga terus berkordinasi agar langkah-langkah yang dilakukan tetap dalam satu kordinasi,” ujarnya.

Ia menambahkan, kalau seluruh partai koalisi pengusung paslon ISO BISA telah bergerak hingga ke tingkat bawah, sampai ke level ranting, untuk merapatkan barisan mesin partainya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

7 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

9 hours ago