Categories: Nasional

Menkes Terawan Copot Achmad Yurianto, Dirjen P2P Masih Kosong

KalbarOnline.com – Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto mencopot Achmad Yurianto dari dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Dirjen P2P). Kini dia dimutasi sebagai staf ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan dan Globalisasi.

Dengan dimutasinya Achmad Yurianto, kini jabatan dirjen P2P masih kosong. Pencopotan Achmad Yurianto dari dirjen P2P bersamaan dengan pelantikan dirinya sebagai staf ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan dan Globalisasi pada Jumat (23/10) di gedung Kemenkes.

“Pelantikan ini hendaklah dimaknai sebagai kepentingan organisasi, bukan sekadar penempatan figur pejabat pada jenjang jabatan dan kepentingan tertentu,” kata Menkes Terawan dalam sambutan pelantikan Achmad Yurianto.

Terawan menegaskan, mutasi di lingkungan Kemenkes untuk jabatan tinggi madya adalah bagian dari pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, supaya pelayanan jadi maksimal.

Terawan berharap kinerja positif yang ditorehkan Achmad Yurianto sewaktu menjabat dirjen P2P dapat diteruskan di jabatan yang baru.

Terutama di masa pandemi, Terawan meminta agar situasi ini bisa menjadi momentum mantan jubir Satgas Covid-19 itu berinovasi dan memberikan kemudahan akses bagi masyarakat, terutama dalam layanan kesehatan digital.

Nama Achmad Yurianto melambung sewaktu dia menjadi jubir pemerintah untuk penanganan Covid-19 di Tanah Air. Mulai dari kasus pertama hingga beberapa bulan lalu. Selama jadi jubir pemerintah untuk penanganan covid-19, hampir setiap hari Achmad Yurianto berinteraksi dengan awak media untuk mengabarkan perkembangan kasus Covid-19.

Baca juga:

  • Achmad Yurianto dan Reisa Hapus Kerinduan Publik di Hari Anak Nasional
  • Achmad Yurianto Diganti, Data Kasus Covid-19 Harian Tak Diumumkan Lagi

Selama menjadi jubir, mantan dirjen P2P itu kerap beberapa kali tersandung dalam persepsi publik atas pernyataannya yang kontroversi.

Achmad Yurianto membenarkan tentang mutasi dirinya tersebut, tetapi dia tidak menjelaskan lebih lanjut. Begitu juga siapa pengganti dirinya di dirjen P2P. “Kini masih kosong,” tandasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

2 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

2 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

3 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

3 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

3 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

3 hours ago