Categories: Sekadau

Sebuah Mobil Ringsek Usai Tabrak Tiang Reklame di Kawasan Taman Segitiga Sekadau

Sebuah Mobil Ringsek Usai Tabrak Tiang Reklame di Kawasan Taman Segitiga Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Kecelakaan tunggal terjadi di kawasan Taman Segitiga Sekadau, Minggu (18/10/2020). Dalam kecelakaan itu sebuah mobil Avanza silver menabrak tiang reklame di kawasan tersebut. Perisitwa nahas ini pun dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Sekadau, AKP Laelan Sukur.

Ia menjelaskan, pengemudi mobil Avanza yakni Rama (22), membawa satu orang penumpang melaju dari arah Sanggau menuju Sekadau dengan tujuan hendak menjual pakaian.

“Setibanya di tempat kejadian, pengemudi mobil ngantuk dan tiba tiba mobil yang dikemudikan berbelok ke kanan jalan, arah Taman Segitiga kemudian menabrak tiang reklame,” terang Kasat.

Akibat laka tunggal tersebut, mobil Avanza mengalami kerusakan di bagian depan. Namun pengemudi dan penumpang tidak mengalami luka.

“Tidak ada korban luka, semua selamat, hanya kerugian materiil diperkirakan sebesar lima juta rupiah,” terang Kasat Lantas.

Dari kejadian ini, AKP Laelan berpesan kepada masyarakat, khususnya pengemudi kendaraan agar berhati-hati ketika berkendara.

“Jika bepergian pastikan kondisi kendaraan berfungsi normal dan kondisi kesehatan juga fit. Apabila mengantuk jangan dipaksa mengemudi, utamakan keselamatan diri dan pengguna jalan lain,” imbau Kasat Lantas.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

12 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

12 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

13 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

15 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

15 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

16 hours ago