Categories: Ketapang

Plt Bupati Ajak Semua Pihak Sukseskan Pilkada Ketapang 2020

Plt Bupati Ajak Semua Pihak Sukseskan Pilkada Ketapang 2020

KalbarOnline, Ketapang – Plt Bupati Ketapang, Suprapto menghadiri Focus Group Discussion (FGD) yang diselenggarakan oleh Polres Ketapang di Hotel Borneo Ketapang, Selasa (20/10/2020).

Adapun tema yang diusung dalam FGD ini “Mari kita dukung dan sukseskan pilkada serentak tahun 2020 serta ciptakan situasi kamtibmas yang aman, damai dan sehat sesuai dengan pedoman protokol kesehatan”.

Dalam sambutannya, Suprapto mengatakan bahwa Kabupaten Ketapang merupakan salah satu kabupaten terluas di Provinsi Kalimantan Barat, dengan luas wilayah mencapai 31.588 km2, yang terdiri dari 20 kecamatan, 9 kelurahan dan 253 desa.

“Luasnya wilayah Kabupaten Ketapang menjadi tantangan bagi kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terlebih saat ini kita sedang berada dalam masa-masa pandemi Covid-19 yang mana kita diharuskan untuk melaksanakan pilkada sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pihak KPU,” terangnya.

Untuk itu, Suprapto mengajak agar ada kerjasama yang baik dan berkelanjutan untuk mendukung dan mensukseskan pilkada serentak tahun 2020, menciptakan situasi kamtibmas yang aman, damai dan sehat menjelang pilkada serta mencegah penyebaran virus covid-19.

“Keberhasilan pelaksanaan pilkada di Kabupaten Ketapang ini merupakan salah satu tolak ukur keberhasilan Pemerintah Kabupaten Ketapang dalam mengelola demokrasi di dalam kehidupan masyarakat yang majemuk,” tegasnya.

Lebih lanjut, Suprapto mengatakan, bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Polres Ketapang ini, bertujuan untuk berdiskusi bersama untuk suksesnya pilkada serentak yang akan laksanakan Desember nanti agar dalam pelaksanaan pilkada tersebut tidak terjadinya gesekan-gesekan didalam masyarakat serta adanya kecurangan.

“Untuk itu, dengan semangat kebangsaan yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, mari kita jadikan Forum Group Discussion ini sebagai wadah untuk berdiskusi dalam mendukung serta menyukseskan pilkada serentak. Mari ciptakan kamtibmas yang damai dan sehat sesuai dengan protokol kesehatan,” ajaknya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

8 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

13 hours ago