Categories: Kabar

Isdianto Ajak Lestarikan Budaya Melayu

Indopolitika.com – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) H. Isdianto dan Suryani (INSANI) berkomitmen untuk melestarikan budaya Melayu. Hal ini seperti disampaikan Isdianto dalam kunjungannya ke Kabupaten Lingga saat memasangkan tanjak ke sejumlah tokoh masyarakat.

Menurut Isdianto, pemasangan tanjak terhadap tokoh masyarakat merupakan bagian dari peran aktif dirinya dalam menghidupkan serta menerapkan simbol-simbol budaya melayu.

“Kemudian, saya berikan tanjak ini sebagai simbol antara saya dengan masyarakat. Sehingga tidak ada jarak diantara kita,” ujar Isdianto di Desa Sungai Pinang, Selasa, (20/10).

Selain itu, adik kandung Gubernur Kepri, HM. Sani ini pun mengajak seluruh warga Kepri terkhusus kelompok pemuda agar dapat bersama-sama melestarikan budaya Melayu. Hal ini juga menurut Isdianto bagian dari upaya pemerintah dalam membina generasi muda Kepri.

“Saat ini zaman era globalisasi. Kita tau, zaman ini budaya dari luar masuk kesini. Kita tidak mau budaya melayu ini hilang, mari adik-adik kita jaga dan lestarikan budaya kita. Salah satunya permainan tradisional gasing serta lainnya juga,” kata Isdianto.

Masih ditempat yang sama, Abdul Hamid salah satu tokoh masyarakat setempat berpesan kepada Isdianto agar selalu menerapkan dan melestarikan budaya melayu.

“Melestarikan budaya melayu merupakan tugas kita semua. Kami berharap, nantinya pak Isdianto dapat melestarikan budaya Melayu Kepri. Agar budaya kita ini tidak hilang tergerus oleh zaman,” kata Hamid.

Untuk itu, Hamid juga menyambut antusias dan mendukung komitem Paslon INSANI menjadikan pelestarian Budaya Melayu sebagai prioritas ketika nanti terpilih menjadi Gubernur Kepri.

“Insyaallah kita siap dukung dan menangkap INSANI di Lingga khususnya di desa kami. Kami yakin dan percaya pasangan ini mampu membawa Kepri lebih baik dan lebih maju,” pungkasnya. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago