Categories: Kabar

Isdianto Ajak Lestarikan Budaya Melayu

Indopolitika.com – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) H. Isdianto dan Suryani (INSANI) berkomitmen untuk melestarikan budaya Melayu. Hal ini seperti disampaikan Isdianto dalam kunjungannya ke Kabupaten Lingga saat memasangkan tanjak ke sejumlah tokoh masyarakat.

Menurut Isdianto, pemasangan tanjak terhadap tokoh masyarakat merupakan bagian dari peran aktif dirinya dalam menghidupkan serta menerapkan simbol-simbol budaya melayu.

“Kemudian, saya berikan tanjak ini sebagai simbol antara saya dengan masyarakat. Sehingga tidak ada jarak diantara kita,” ujar Isdianto di Desa Sungai Pinang, Selasa, (20/10).

Selain itu, adik kandung Gubernur Kepri, HM. Sani ini pun mengajak seluruh warga Kepri terkhusus kelompok pemuda agar dapat bersama-sama melestarikan budaya Melayu. Hal ini juga menurut Isdianto bagian dari upaya pemerintah dalam membina generasi muda Kepri.

“Saat ini zaman era globalisasi. Kita tau, zaman ini budaya dari luar masuk kesini. Kita tidak mau budaya melayu ini hilang, mari adik-adik kita jaga dan lestarikan budaya kita. Salah satunya permainan tradisional gasing serta lainnya juga,” kata Isdianto.

Masih ditempat yang sama, Abdul Hamid salah satu tokoh masyarakat setempat berpesan kepada Isdianto agar selalu menerapkan dan melestarikan budaya melayu.

“Melestarikan budaya melayu merupakan tugas kita semua. Kami berharap, nantinya pak Isdianto dapat melestarikan budaya Melayu Kepri. Agar budaya kita ini tidak hilang tergerus oleh zaman,” kata Hamid.

Untuk itu, Hamid juga menyambut antusias dan mendukung komitem Paslon INSANI menjadikan pelestarian Budaya Melayu sebagai prioritas ketika nanti terpilih menjadi Gubernur Kepri.

“Insyaallah kita siap dukung dan menangkap INSANI di Lingga khususnya di desa kami. Kami yakin dan percaya pasangan ini mampu membawa Kepri lebih baik dan lebih maju,” pungkasnya. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

3 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

3 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

3 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

3 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

15 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

20 hours ago