Categories: Kabar

Program Sesuai Harapan Perempuan, Enos-Yudha Dapat Dukungan Ibu-Ibu Pengajian Desa Nirwana

KalbarOnline.com — Dukungan masyarakat untuk pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Lanosin Hamzah dan Adi Nugraha Purna Yudha (Enos-Yudha) semakin kuat. Beragam elemen masyarakat masuk dalam barisan pendukung pasangan nomor urut satu itu. Kali ini, giliran ibu-ibu di Desa Nirwana, Kecamatan Semendawai Timur yang mendukung Enos-Yudha di Pilkada OKU Timur, 9 Desember mendatang.

Yati Nurhikmah, salah satu perwakilan ibu-ibu, mengatakan alasan mendukung Enos-Yudha karena rekam jejak dan program-programnya yang menyasar kelompok perempuan, terutama ibu-ibu.

“Saya dukung Pak Enos dan Pak Yudha karena mereka rekam jejaknya bagus dan program-programnya sesuai dengan apa yang kami butuhkan,” kata Yati saat dihubungi di Desa Nirwana, Kecamatan Semendawai Timur, Senin (19/10).

Yuli Nurohmah, Ibu-ibu rumah tangga yang ikut dalam pengajian, juga ikut buka suara terkait alasan dirinya mendukung Enos-Yudha. Sosok kepribadian Enos yang dekat dengan masyarakat yang medorong Yuli menjatuhkan pilihan pada pasangan Enos-Yudha. “Saya suka sama kepribadian Pak Enos ini. Soalnya beliau ini orangnya bermasyarakat,” ujarnya.

Merespons dukungan ibu-ibu, Enos, Lanosin Hamzah kerap disapa, sangat berterima kasih dan berkomitmen untuk mengakomodasi aspirasi perempuan, termasuk ibu-ibu. Enos mengungkapkan, pihaknya akan membuat program-program yang menyasar kalangan ibu-ibu.

“Terima kasih atas dukungan dari ibu-ibu pengajian di Desa Nirwana. Saya berkomitmen untuk menampung dan melaksanakan aspirasi mereka jika terpilih menjadi bupati,” tegasnya. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

4 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

5 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

24 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago