Categories: Pontianak

Usia 57 Tahun, Edi Kamtono : Kebahagiaan Itu Kalau Diri Kita Bermanfaat Bagi Orang Lain

Usia 57 Tahun, Edi Kamtono : Kebahagiaan Itu Kalau Diri Kita Bermanfaat Bagi Orang Lain

KalbarOnline, Pontianak – Memasuki usia yang ke-57 tahun, tepatnya tanggal 17 Oktober 2020, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono berulang tahun. Baginya, ulang tahun merupakan hal biasa dan dialami setiap orang. Momentum hari ulang tahunnya ini, ia berupaya merefleksikan diri apa yang telah dilakukannya selama ini. Menurutnya, kian bertambahnya usia pada bilangan angka justru menjadi pengingat bahwa usia kehidupan semakin pendek.

“Kebahagiaan akan kita dapatkan kalau diri kita bisa bermanfaat bagi orang lain dan untuk kebahagiaan warga Kota Pontianak,” ujarnya, Jumat (16/10/2020).

Dirinya merefleksi apa yang sudah dilakukan selama ini, baik dalam kehidupan sebagai pribadi maupun sebagai Wali Kota. Diakuinya, masih banyak kekurangan dan kelemahan yang harus direfleksikan agar ke depan menjadi lebih baik.

Ayah dari tiga orang putra ini menuturkan, sebagai kepala keluarga, sudah sepatutnya saling mengingatkan. Peran istri dan anak-anak juga menjadi bagian dari kehidupannya dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

“Apalagi di tengah situasi pandemi Covid-19 dimana kesehatan menjadi hal yang harus diperhatikan,” tutur Edi.

Bahkan, ketika dirinya hendak keluar rumah, sang istri selalu mengingatkan untuk mengenakan masker, minum vitamin serta membatasi kegiatan yang berpotensi terjadi kerumunan.

“Jadi sebagai contoh bagi warga Kota Pontianak bagaimana kita tangguh dalam menghadapi pandemi Covid-19,” kata suami dari Yanieta Arbiastutie ini. (prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

7 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago