Categories: Sport

Nyaris Kalah Dramatis, Keluar dari Maut, Anders Antonsen Jadi Juara

KalbarOnline.com-Andalan tuan rumah Anders Antonsen sukses menjadi juara Denmark Open 2020.

Pada partai final di Odense Sports Park malam ini WIB (18/10), Antonsen mengalahkan teman masa kecilnya Rasmus Gemke dalam rubber game dengan skor 18-21, 21-19, dan 21-12.

Antonsen memungkasi pertandingan dalam tempo 74 menit.

  • Baca Juga: Lepas dari Krisis, Unggulan 2 Bekuk Eks Nomor 1 Dunia dan Jadi Juara

Antonsen memang menjadi salah satu unggulan terpenting untuk menjadi juara pada Denmark Open 2020. Mundurnya pemain nomor satu dunia asal Jepang Kento Momota, membuatnya punya peluang besar untuk mendulang gelar.

Kemenangan penting Antonsen terjadi pada semifinal. Yakni ketika dia membungkam pemain nomor dua dunia asal Taiwan Chou Tien-chen dalam dua game langsung dengan skor 21-17, 21-15.

Pada game pertama, Antonsen sempat bangkit secara luar biasa. Dari awalnya tertinggal 12-17, Antonsen mampu menyamakan kedudukan menjadi 18-18. Tetapi Gemke mampu keluar dari tekanan dan akhirnya mengambil game pertama ini.

Di game kedua pertandingan berjalan dengan sangat dramatis. Gemke mampu menyamakan kedudukan menjadi 19-19. Tetapi Antonsen mampu keluar dari situasi maut dan berbahaya. Dia bisa mencetak dua angka beruntun, dan akhirnya membawa laga menuju game penentuan

Pada game terakhir, Antonsen tidak lagi lambat panas. Dia memimpin sangat jauh dengan skor 19-10 dan akhirnya mudah saja menutup pertandingan.

Ini adalah gelar pertama Antonsen sepanjang 2020. Sebelumnya, dia mencapai final Indonesia Masters 2020. Namun, di partai puncak, Antonsen dihajar pemain nomor satu Indonesia Anthony Sinisuka Ginting dalam rubber game dengan skor 21-17, 15-21, dan 9-21.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago