Categories: Sport

Lepas dari Krisis, Unggulan 2 Bekuk Eks Nomor 1 Dunia dan Jadi Juara

KalbarOnline.com-Nozomi Okuhara berhasil memukul bintang Spanyol Carolina Marin untuk meraih gelar Denmark Open 2020.

Okuhara jadi juara via kemenangan straight game di final dengan skor 21-19, 21-17. Unggulan kedua itu menuntaskan pertandingan di Odense Sports Park tersebut dalam tempo 56 menit.

  • Baca Juga: Bantai Ganda No 3 Dunia di Game Pertama, Unggulan 1 Jadi Juara

Pada interval game pertama, Okuhara memimpin dengan skor 11-8. Namun, Marin yang merupakan mantan nomor satu dunia dan peraih emas Olimpaide Rio 2016 berhasil bangkit dan bahkan menyamakan kedudukan dalam posisi 17-17.

Setelah itu, kedua pemain bergantian untuk memimpin. Dan dalam situasi 18-18, Okuhara berhasil mencapai game point lebih dulu dan mengambil game pembuka dalam kedudukan 21-19.

Pada game kedua, Marin hanya mampu melakukan perlawanan dalam posisi 10-10. Pasca itu, Okuhara berhasil terus menjaga keunggulan. Pemain nomor empat dunia dari Jepang itu tak terkejar dan akhirnya menjadi kampiun.

Bagi Okuhara, ini adalah gelar pertamanya sepanjang 2020. Absennya tunggal nomor satu asal Taiwan Tai Tzu-ying dan pemain nomor dua dari Tiongkok Chen Yufei ikut memperlonggar persaingan.

Rekan senegara Okuhara, peringkat tiga dunia Akane Yamaguchi dan bintang Thailand Ratchanok Intanon (ranking lima dunia) juga mundur dari Denmark Open 2020.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

37 mins ago

Maraknya Aktivitas PETI Berdampak pada Lingkungan Hidup, Sosial dan Kesehatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Maraknya aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) sangat berdampak pada kerusakan…

41 mins ago

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

1 hour ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

2 hours ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

2 hours ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

3 hours ago