Categories: Sekadau

Aparat Gabungan Bersama Warga Cari Korban Tenggelam di Sungai Sekadau

Aparat Gabungan Bersama Warga Cari Korban Tenggelam di Sungai Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Warga bersama aparat gabungan yang terdiri dari TNI-Polri dan BPBD Kabupaten Sekadau masih melakukan pencarian korban tenggelam di Sungai Sekadau, seorang anak berusia 5 tahun.

Kapolsek Nanga Taman, IPDA Triyono mengungkapkan, laka sungai yang menyebabkan korban tenggelam tersebut terjadi di Sungai Sekadau, tepatnya di desa Nanga Mentukak, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.45 WIB.

“Saat ini masih dilakukan upaya pencarian oleh warga bersama aparat gabungan. Sampai dengan saat ini, korban masih belum ditemukan,” ujar IPDA Triyono Jumat (16/10).

IPDA Triyono mengatakan, korban sebelum kejadian, ketika selesai salat Jumat, pulang ke rumah untuk mengganti pakaian. Lalu, ia meminta uang kepada ibunya untuk belanja.

“Kemudian setelah diberikan uang ibunya, korban langsung ke luar rumah. Di tunggu-tunggu, namun tidak pulang-pulang,” ungkapnya.

Kemudian, ibu korban mencarinya, tapi justru mendapat informasi bahwa sang anak terjatuh dari perahu yang ada di tepi Sungai Sekadau.

“Ibu korban langsung meminta bantuan warga sekitar untuk mencari anaknya. Saat ini belum ditemukan, dan petugas masih  berusaha melakukan pencarian,” tuturnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

10 hours ago

PSSI Pontianak Kenalkan Sepak Bola Putri di Popda Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kepengurusan Asosiasi PSSI Kota Pontianak mencoba mengenalkan olahraga sepak bola kepada pelajar…

10 hours ago

BKKBN Launching Sekolah Lansia di Kalbar, Pintauli: Lansia Mesti Berkualitas

KalbarOnline, Pontianak - Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan Sekolah Lansia Tahun 2024 di 14…

10 hours ago

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

1 day ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

1 day ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

1 day ago