Categories: Teknologi

Layar Samsung Galaxy S20 FE Dilaporkan Bermasalah

KalbarOnline.com – Varian ekonomis dari keluarga Samsung Galaxy S20 Series belum lama ini diluncurkan. Ya, perangkat tersebut adalah Samsung Galaxy S20 Fan Edition atau Galaxy S20 FE.

Baru juga seumur jagung melenggang ke pasar dan melengkapi line-up Galaxy S20 Series, Galaxy S20 FE sudah dilaporkan bermasalah. Terlepas dari fitur-fiturnya yang hebat, beberapa pembeli awal melaporkan perangkat baru mereka mengalami masalah layar sentuh.

Menurut laporan 9to5Google, orang-orang telah mengunjungi Reddit dan Forum Komunitas Samsung untuk berbagi pengalaman mereka dengan handset Galaxy Fan Edition. Tampaknya dari beberapa laporan tersebut, smartphone pengguna mengalami masalah terkait layar sentuh.

Masalah pada layar dilaporkan bervariasi dari pengguna satu dan pengguna lainnya. Dalam kasus tertentu, masalahnya adalah kurangnya respons terhadap ketukan dan gesekan atau input bayangan tanpa masukan pengguna.

Saat ini, masalah dengan layar sentuh Galaxy S20 Fan Edition tidak begitu umum selain beberapa kasus. Namun, masalah seperti itu tiba hanya beberapa minggu setelah peluncuran perangkat. Jadi, kasus tambahan mungkin akan terus bertumbuh bahkan mungkin terkait juga dengan hardware perangkat.

Laporan itu juga menyebutkan perangkat secara otomatis memasuki mode “saku” atau mode pocket bahkan ketika sedang dipegang dan digunakan secara normal. Karenanya, keragaman masalah ini mungkin menunjukkan bug perangkat lunak, yang dapat segera diperbaiki.

Namun, jika layar benar-benar rusak pada unit tertentu, mungkin diperlukan penggantian. Sayangnya, masih terlalu dini untuk mengatakan apa masalah sebenarnya. Jadi pantau terus untuk pembaruan lebih lanjut, dan semoga Samsung segera menawarkan perbaikan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

17 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

19 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

28 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago