Categories: Sport

Serius Bidding Olimpiade 2023, Indonesia Siap Bangun Lab Antidoping

KalbarOnline.com – Pemerintah Indonesia melalui Kemenpora bertekad membangun laboratorium antidoping di tanah air. Keinginan tersebut disampaikan Menpora Zainudin Amali saat mengadakan virtual meeting dengan President of the World Antidoping Agency (WADA) Witold Banka.

Tekad untuk membangun laboratorium memiliki beberapa tujuan. Salah satunya, menunjukkan keseriusan Indonesia dalam upaya bidding tuan rumah Olimpiade 2032.

Amali menyatakan, bentuk komitmen pemerintah terhadap Lembaga Antidoping Indonesia (LADI) adalah meningkatkan rencana anggaran sekitar 500 persen pada 2021. ”Di antaranya, akan digunakan untuk peningkatan jumlah tes doping dan pembangunan laboratorium antidoping di Indonesia,” katanya.

Tes doping sangat penting bagi atlet. Namun, biaya yang dibutuhkan lumayan besar. Selama ini, mereka harus mengirim sampel tes ke luar negeri. Hal itu berdampak pada minimnya atlet yang melakukan tes.

Amali berharap tahun depan LADI bisa menjalankan program-program WADA untuk mengembangkan laboratorium doping di Indonesia. ”Oleh karenanya, kami terus bekerja keras dan berharap semua program WADA dapat dilaksanakan di Indonesia,” ujarnya.

Ketua LADI Zaini Khadafi Saragih menyambut baik rencana pemerintah. Sebab, saat ini jumlah laboratorium antidoping masih sangat terbatas. Khususnya untuk wilayah Asia.

Untuk diketahui, di antara 30 laboratorium di seluruh dunia, hanya 2 yang berada di Asia Tenggara. Tepatnya di Penang dan Bangkok.

”Jadi, kalau kami kirim sampel, harus ke India, Qatar, atau Bangkok. Oleh karenanya, saya menyambut baik dan mendukung apa yang disampaikan Menpora yang berencana membangun laboratorium antidoping di Indonesia,” jelasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

58 mins ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

1 hour ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

1 hour ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

7 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

7 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

7 hours ago