Categories: Kabar

Dari Ruang Perawatan, Sylfiana Murni Kirim Surat Terbuka untuk Menkes Terawan

KalbarOnline.com – Ketua Komite III DPD RI, Sylviana Murni kondisinya dikabarkan semakin membaik setelah mendapatkan perawatan akibat Covid-19. Senator asal DKI Jakarta itu saat ini tengah diisolasi di Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Dari ruang perawatan, Sylfiana mendapatkan laporan dari berbagai daerah terkait kekosongan stok alat catridge sars-cov2, yang merupakan instrumen terpenting dalam memastikan pasien apakah terpapar Covid-19 atau tidak.

Untuk itu, pihaknya mengirimkan surat kepada Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto agar Kementerian Kesehatan segera melakukan transformasi program kebijakan.

“Komite III DPD RI berharap Kementerian Kesehatan dapat menyediakan kendaraan untuk pemeriksaan Covid-19 lengkap, beserta peralatan medisnya masing-masing provinsi satu kendaraan untuk mempercepat proses tracing Covid 19,” bunyi surat tersebut yang diterima redaksi, Jumat (2/10/2020).

Dengan ketersediaannya kendaraan tes polymerase chain reaction (PCR) di sejumlah daerah bertujuan agar dapat memenuhi kebutuhan penelusuran kasus Covid-19. Dengan adanya mobil PCR, tentu diharapkan akan menambah jumlah dan mempercepat tes usap.

Menanggapi surat tertanggal 30 September 2020 dengan nomor 49/B-44/DPD-RI/IX-2020 tersebut, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto berjanji segera memenuhi permintaan yang disampaikan Ketua Komite III DPD RI itu. “Saya lanjutkan bu,” jawab Terawan Agus Putranto. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago