Categories: Sekadau

APBD Perubahan Sekadau 2020 Resmi Disahkan

APBD Perubahan Sekadau 2020 Resmi Disahkan

KalbarOnline, Sekadau – Setelah melalui pembahasan yang cukup alot antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan badan anggaran legislatif serta sempat beberapa kali ditunda, akhirnya APBD perubahan Sekadau tahun anggaran 2020 disahkan dalam rapat paripurna yang dilangsungkan di DPRD Sekadau, Rabu (30/9/2020). Sebelum disahkan, terlebih dahulu diawali penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD terkait APBD perubahan 2020 ini.

Pjs Bupati Sekadau, Sri Jumiadatin mengapresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak baik pimpinan dan anggota DPRD, forkopimda Sekadau yang telah bekerjasama membahas APBD perubahan 2020 ini.

“Dan pada hari ini Pemerintah Daerah bersama DPRD telah berhasil menyepakati rancangan dimaksud,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan lebih lanjut, tegas Sri Jumiadatin, membutuhkan semangat dan kemitraan serta sinergitas antara pemerintah daerah, DPRD dan masyarakat Sekadau dalam menentukan langkah-langkah kongkrit dan strategis.

“Agar target-target yang tertuang dalam program dan kegiatan yang sudah disepakati dapat tercapai secara optimal dan berdaya guna. Terutama juga dalam antisipasi menghadapi penyebaran dan penanganan pandemi covid-19,” tukasnya.

Sementara Ketua DPRD Sekadau, Radius Efendy atas nama pimpinan DPRD mengucapkan terima kasih kepada para anggota DPRD dan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau dalam memberikan saran, pendapat dan koreksi terhadap raperda APBD perubahan tahun 2020 ini.

“Perubahan yang telah sesuai dengan mekanisme tahapan yang tertuang dalam tata tertib DPRD,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

12 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago