Categories: Nasional

Anggota DPD RI Sylviana Murni Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Ketua Komite III Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sylviana Murni terkonfirmasi positif Covid-19. Senator asal DKI Jakarta itu tengah menjalani isolasi di Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
“Benar (positif Covid-19). Mohon doanya ya,” kata perempuan yang akrab disapa Mpok Sylvi dikonfirmasi, Minggu (27/9).
Sylvi meminta masyarakat untuk mendoakannya agar segera sembuh atau negatif dari Covid-19. Meski dinyatakan Covid-19, dia mengaku dalam kondisi sehat.
“Aamiin. Insyaa Allah (segera negatif),” harapnya.
Sebelumnya, positif Covid-19 di tanah air bertambah 3.874 kasus baru pada Minggu (27/9). Kini sudah 275.213 orang di Indonesia terinfeksi Covid-19. Sementara DKI Jakarta masih menjadi penyumbang tertinggi sebanyak 1.217 kasus.

Dalam laman Covid19.go.id, Minggu (27/9), sebaran positif tertinggi kedua ditempati oleh Jawa Barat 437 kasus. Jawa Tengah 258 kasus. Jawa Timur 220 kasus. Dan Sumatera Barat 216 kasus.

Angka kasus kesembuhan bertambah 3.611 dalam sehari. Paling banyak pasien sembuh terjadi di Jakarta sebanyak 1.297 pasien. Kini sudah 203.014 orang sembuh dari Covid-19.

Sedangkan angka kematian bertambah 78 jiwa dalam sehari. Paling banyak kasus kematian terjadi di Jawa Timur sebanyak 16 jiwa. Total kini sudah 10.386 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Pasien berstatus suspek sebanyak 129.553 orang. Spesimen harian yang diperiksa sebanyak 37.272 spesimen.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago