Categories: Sport

Ajaib, Start ke-13, Finis ke-3, Alex Rins: Balapan yang Sangat Berat!

KalbarOnline.com-Alex Rins meraih hasil sangat luar biasa pada GP Catalunya 2020 yang berlangsung Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Montmelo.

Start dari posisi ke-13, pembalap Suzuki Ecstar tersebut berhasil finis ketiga. Rins menyalip satu demi satu pembalap yang ada di depannya. Puncaknya adalah ketika dia menikung pembalap Petronas Yamaha Franco Morbidelli pada lap terakhir.

Ini adalah podium pertama bagi Rins sejak GP San Marino di Sirkuit Misano pada 2007. “Balapan ini sangat-sangat berat,” kata Rins dalam wawancara setelah race.

“Saya tidak berada dalam kondisi 100 persen. Namun, ternyata, saya bisa membalap dengan sangat baik. Yang penting step-by-step saja, lalu saya berusaha untuk tampil lepas dan tidak terbebani. Saya persembahkan ini kepada keluarga saya dan semua orang yang terkena dampak pandemi (Covid-19),” tambahnya.

  • Baca Juga: Fabio Quartararo Juara, Peluang Rossi Naik Podium ke-200 Sirna

Rekan setim Rins, Joan Mir tak kalah istimewa. Dia start dari posisi ke-8. Namun, dia mampu untuk terus tampil cepat dan pada akhirnya finis kedua. Dalam tiga balapan terakhir, Mir sukses finis di podium. Sangat konsisten!

“Hasil ini sangat spesial,” kata Mir. “Seandainya saya berada di front row (saat start) mungkin saya bisa meraih kemenangan. Dengan kecepatan yang kami miliki, sedikit lagi kami bisa menang,” imbuhnya.

Bintang Petronas Yamaha Fabio Quartararo menjadi juara GP Catalunya 2020. Ini adalah kemenangan ketiga Quartararo sepanjang musim 2020. Dengan tambahan 25 poin, Quartararo berada di puncak klasemen sementara pembalap dengan 108 poin.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

20 hours ago