Categories: Kabar

Enos: Semoga Angka Satu Mendatangkan Rahmat di OKU Timur

KalbarOnline.com – Calon Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur Lanosin Hamzah berharap, nomor urut satu yang didapat pihaknya mendatangkan bermacam keberkahan terkait pencalonannya bersama Adi Nugraha Purna Yudha di kontestasi Pilkada OKU Timur, 9 Desember mendatang.

“Satu ini angka luar biasa. Semua berawal dari angka satu. Karenanya, kita harus bersatu untuk menggapai semua cita-cita menjadikan OKU Timur lebih maju dan mulia. Ini demi kemaslahatan seluruh masyarakat. Semoga angka satu mendatangkan rahmat di OKU Timur,” kata Enos, Lanosin Hamzah biasa disapa, usai mengikuti pengundian nomor urut calon di kawasan Martapura, Kamis (24/9).

Menurut Enos, pencalonannya bersama Adi Nugraha Purna Yudha di Pilkada OKU Timur bertujuan untuk semakin memajukan OKU Timur di segala bidang.

“Berpolitik itu adalah jalan untuk kita bermanfaat bagi masyarakat. Agama juga mengajarkan ini. Seperti dalam sunah nabi, jika bermanfaat untuk orang banyak, Insya Allah diberikan kemuliaan oleh Allah SWT. Ini yang sedang saya lakukan. Ingin bermanfaat untuk masyarakat OKU Timur. mudah-mudahan masyarakat satu hati mendukung Enos-Yudha,” tutur adik kandung Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru itu.

Terkait pandemi virus corona baru (Covid-19) yang melanda Indonesia, termasuk OKU Timur, membuat aktivitas menjadi terbatas. Ini juga berdampak untuk aktivitas politik di pesta demokrasi. Karenanya, Enos berharap masyarakat mengerti jika ia tak bisa menyapa seluruh desa yang ada di OKU Timur.

“Jika ada tim yang datang, mohon diterima. Dan saya harap kita bersama-sama menyukseskan pilkada. Bersatu menuju OKU Timur yang lebih maju dan mulia,” imbau Enos.

Calon Wakil Bupati Adi Nugraha Purna Yudha menyatakan, angka satu sesuai dengan tujuannya bersama Enos mengikuti kontestasi Pilkada OKU Timur. “Satu itu sama dengan tujuan. Setiap tujuan merujuk pada satu harapan. Untuk Enos-Yudha, tujuannya satu, yakni menang,” tegas Yudha. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

3 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

3 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

3 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

5 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

9 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

9 hours ago