Categories: Kabar

Ternyata Suara Dentuman di Jakarta Berasal dari Upacara TNI AU

KalbarOnline.com – Teka-teki suara seperti dentuman di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada Minggu (20/9/2020) akhirnya terpecahkan. Ternyata sumber suara berasal dari bahan peledak hidrokarbon yang disebut Trinitrotoluene atau disingkat TNT, di Halim Perdanakesuma, Jakarta Timur.

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara atau Kadispen TNI AU, Marsma Fajar Adriyanto menjelaskan bahwa dentuman suara tersebut berasal dari ledakan TNT saat Korps Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU tengah menggelar tradisi penerimaan anggota baru.

“Itu memang dari Paskhas, TNT, ada tradisi penerimaan prajurit baru,” kata Fajar Adriyanto kepada wartawan, Selasa (22/9/2020).

Lebih lanjut, dia menuturkan, bahan TNT yang digunakan dalam penyambutan tradisi tersebut tidak mengakibatkan daya hancur. Melainkan, hanya menghasilkan bunyi suara ledakan yang keras.

“Ini bukan latihan militer. Trinitrotoleum itu bahan peledak dari nitrogen yang menghasilkan efek blast suara, bukan untuk menghacurkan,” ujarnya.

Sebelumnya, warga di Jakarta kembali digegerkan dengan suara dentuman keras yang terjadi di pagi hari, Senin (21/9/2020). Dentuman ini sebelumnya juga terdengar pada Minggu (20/9/2020) malam.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) tidak ingin berspekulasi dan menduga suara dentuman misterius yang terjadi di Jakarta dan sekitarnya berasal dari petir di Gunung Salak, Bogor.

“BMKG tidak ingin berspekulasi terkait sumber suara dentuman yang terdengar di Jakarta Selatan dan sebagian Jakarta Timur. Namun demikian, acuan kami adalah data hasil monitoring peralatan kami yang menunjukkan bahwa memang ada beberapa aktivitas petir yang terjadi saat rentang waktu terdengarnya suara dentuman yang dilaporkan oleh warga,” kata Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono, Senin (21/9/2020).

Daryono menyebut suara dentuman bukan gempa.” Sehingga suara dentuman malam ini tidak bersumber dari gempa bumi, tetapi ada dugaan bahwa suara tersebut bersumber dari petir,” katanya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

3 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

3 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

14 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

18 hours ago