Categories: Nasional

Menag Positif Covid-19, MUI Sampaikan Doa Agar Cepat Pulih

KalbarOnline.com – Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi dikonfirmasi positif mengidap Covid-19. Saat ini, Fachrul tengah melakukan isolasi mandiri untuk pemulihan.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas pun menyampaikan ucapan duka atas apa yang terjadi dengan Menag. “Kami memohon kepadaMu ya Allah Ya Rahman ya Rahim, angkatlah wabah ini secepatnya dari negeri kami,” tuturnya kepada KalbarOnline.com, Senin (21/9).

Anwar berharap semua yang masih sehat bisa terus dalam keadaan baik. Sedangkan yang saat ini sedang dirawat segera pulih.

“Sehatkanlah semua orang yang saat ini sedang sakit dan terkena oleh wabah ini agar mereka semua dapat kembali bersatu dalam keluarga dan untuk dapat kembali beraktivitas seperti semula,” imbuhnya.

Sebelumnya, Staf Khusus Menteri Agama Kevin Haikal mengatakan bahwa atasannya terpapar Covid-19. Namun, tidak ada gejala yang mengkhawatirkan.

“Pada 17 September, Menag melakukan tes swab dan hasilnya positif. Namun, Alhamdulillah kondisi fisik beliau hingga saat ini terpantau baik, tidak ada gejala-gejala mengkhawatirkan,” terang dia di Jakarta, Senin (21/9).

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

35 mins ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

38 mins ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

57 mins ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kota Pontianak Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak telah menetapkan 45 nama Anggota Dewan…

60 mins ago

Pemprov Kalbar Siapkan Puluhan Penari Terbaik pada Momen HUT Kemerdekaan 17 Agustus di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan 17 Agustus 2024 bakal menjadi momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik…

1 hour ago

Korban yang Jatuh dari Tongkang di Sungai Kapuas Sintang Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sintang - Mohamad Indra Maulana, warga Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia setelah…

1 hour ago