Categories: Kabar

Airin Resmikan Bedah Rumah di Cempaka Putih

KalbarOnline.com – Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany resmikan salah satu rumah dari porgram Rumah Umum Tidak Layak Huni (RUTLH) di Cempaka Putih, Ciputat Timur. Dalam peresmian itu Airin menyampaikan bahwa program ini merupakan salah satu program pemerintah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, Airin juga menjelaskan bahwa program RUTLH adalah wujud sinergi yang dilakukan oleh pemerintah dengan pihak swasta, misalnya, BJB yang menyediakan program CSR bedah rumah. ”Jadi ini adalah program kita bersama. Gotong royong kita semua,” kata Airin.

Kesejahteraan masyarakat merupakan program prioritas pemerintah Kota Tangerang Selatan. Pemerintah juga senantiasa memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pelayanan yang diberikan oleh pemerintah dari berbagai aspek. Salah satunya adalah penyediaan tempat tinggal yang layak.

”Ini tugas RT dan RW untuk menyampaikan kepada kami, pemerintah, dalam memastikan bahwa warga di daerahnya sudah mendapatkan pelayanan kesejahteraan ini. Kalau belum, bisa dilaporkan, agar pemerintah memberikan fasilitasnya,” ujar Airin.

Kemudian Airin menambahkan bahwa, RUTLH juga difasilitiasi oleh warga setempat. Seperti pembangunan yang melibatkan warga sekitar. Jadi warga yang mendapatkan fasilitas ini juga harus berterimakasih kepada warga serta RT dan RW yang melaporkannya.

”Ini berkat kita semua. Bekat gotong royong kita semua,” kata dia lalu menambahkan bahwa yang terpenting dalam bermasyarakat adalah gotong royong. Sebab dengan begitu informasi atau masukan dari masyarakat bisa sampai kepada pemerintah. [adv]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

1 hour ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

8 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

9 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

19 hours ago