Categories: Internasional

Singapura Catat Kasus Harian Terendah, Sehari Hanya 11 Kasus Covid-19

KalbarOnline.com – Baru-baru ini Singapura dinobatkan sebagai negara-kota yang berhasil mengendalikan pandemi Covid-19 dengan kematian terendah. Terbukti, kasus terbaru pada Jumat (18/9) di Singapura hanya bertambah 11 kasus baru, jumlah terendah selama ini. Sedangkan kematian juga hanya 27 jiwa dan tak ada pasien dirawat intensif.

Swiss Institute of Management Development (IMD) menobatkan Singapura sebagai Kota Cerdas karena berhasil mengendalikan pandemi. Kini total kasus positif Covid-19 di Singapura 57.543 orang.

  • Baca juga: Sukses Tangani Pandemi Covid-19, Singapura Puncaki Indeks Kota Cerdas

Dilansir dari The Straits Times, Jumat (18/9), 11 kasus baru adalah angka harian terendah dalam enam bulan sejak 12 Maret, ketika saat itu ada 9 kasus dalam sehari. Dari 11 kasus itu, ada 1 pasien menular lewat komunitas yang merupakan warga Singapura.

Kementerian Kesehatan (MOH) Singapura juga mengumumkan 1 kasus impor. Dan harus dikarantina dalam program Stay Home Notice, atau pemberitahuan tinggal di rumah.

Sedangkan pada Kamis (17/9), Kemenkes Singapura mengumumkan ada 18 kasus baru penularan virus Korona, yang merupakan angka harian terendah sejak 16 Maret, saat ada 17 kasus.

Untuk tempat baru yang ditambahkan ke daftar lokasi yang dikunjungi oleh pasien Covid-19 satu-satunya adalah Sim Lim Square. Kementerian memberikan daftar lokasi dan waktu yang dikunjungi pasien Covid-19 yang menular setidaknya selama 30 menit, agar mereka yang berada di tempat-tempat tersebut pada periode tertentu untuk memantau kesehatan mereka dengan cermat selama dua minggu sejak tanggal kunjungan mereka. Daftar lengkap lokasi dan waktu dapat ditemukan di situs web Kemenkes Singapura.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

3 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

4 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

23 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago