Categories: Nasional

Usai Bongkar Aib Pertamina, Ahok Bertemu Erick Thohir

KalbarOnline.com – Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama atau kerap disapa Ahok mengunjungi kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Kunjungan Ahok yaitu bertemu Menteri BUMN Erick Thohir untuk kritik dan saran mengenai BUMN.

“Tadi habis bertemu dengan Menteri BUMN. Kritik dan saran yang saya sampaikan, diterima dengan baik oleh Pak Erick,” tulisnya melalui akun Instagram-nya @basukibtp seperti dikutip JawasPos.com, Kamis (17/9).

Sebelumnya, Ahok sempat mengungkapkan kritik keras mengenai PT Pertamina (Persero) yang merupakan dibawah pengawasannya sebagai Komisaris Utama. Terdapat kritik keras terhadap Pertamina yang disampaikan Ahok, dari direksi yang hobi melobi, sistem penggajian, hingga Kementerian BUMN sendiri.

Ahok menyampaikan, pihaknya akan menjaga pesan Menteri Erick untuk menjaga solidaritas tim di dalam internal dan terus melakukan inovasi dan transformasi.

“Dan saya juga akan menjaga pesan Pak Erick, untuk menjaga soliditas team work dan terus melakukan Transformasi BUMN,” tuturnya.

Sebagai informasi, dalam unggahannya, keduanya memakai kemeja batik dan masker. Dalam keterangan fotonya, Ahok mengatakan kritiknya sudah diterima dengan baik oleh Erick.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

5 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

5 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

8 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

10 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

10 hours ago