Categories: Nasional

Gus Jazil: Saat Pilkada Jangan Sebarkan Kebencian

KalbarOnline.com – Ratusan orang pada 15 September 2020 berkumpul di Sasana Bhinneka Tunggal Ika, Desa Mundak Jaya, Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Mereka yang datang dari berbagai penjuru Indramayu ke gedung serba guna Mundak Jaya untuk mengikuti Sosialisasi Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika atau yang lebih dikenal dengan 4 Pilar MPR.

Hadir dalam sosialisasi itu Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid, anggota MPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dedi Wahidi, serta beberapa anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dan Indramayu. “Saya bersyukur bisa melakukan sosialisasi di Indramayu,” ujar Jazilul Fawaid. “Sebagai warga negara Indonesia yang percaya kepada Tuhan yang Maha Esa, mari kita selalu bersyukur atas nikmat hidup,” ucap pria asal Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, itu.

Dikatakan oleh politisi PKB itu, Indramayu merupakan daerah yang subur dan kaya raya. Sawah terbentang luas dengan produk padi yang melimpah. Tak hanya itu, di utara Indramayu, ada lautan luas yang kaya dengan ikan. “Apa yang ada perlu dimaksimalkan agar masyarakat bisa hidup sejahtera,” ujarnya. “Bukan malah sebaliknya kita impor beras,” tambahnya.

Disampaikan kepada mereka bahwa kedatangan dirinya ke kabupaten yang berada di lintasan Pantai Utara Jawa (Pantura) itu untuk melakukan Sosialisasi 4 Pilar MPR. “Di tas yang dibagikan, di sana sudah komplit buku mengenai 4 Pilar,” tuturnya. Berharap agar buku-buku yang ada dibaca sampai tuntas. “Dibaca-baca tidak akan habis-habis,” ucapnya sambil tersenyum.

Lebih lanjut dipaparkan, sebagai Wakil Ketua MPR dirinya mensosialisasikan 4 Pilar, “bila di kalangan NU disebut Sosialisasi PBNU, yakni Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI, dan UUD NRI Tahun 1945,” paparnya. Nilai-nilai itu menurut alumni PMII wajib dikuatkan, dijaga, dan dilaksanakan dalam keseharian. “Komitmen kita menjaga 4 Pilar,” tegasnya. Masyarakat Indramayu beragam, meski demikian menurut Jazilul Fawaid harus tetap NKRI.

Disampaikan oleh pria yang akrab dipanggil Gus Jazil, pada 9 Desember 2020, di beberapa kabupaten, kota, dan provinsi digelar Pilkada. Pilkada menurutnya merupakan perwujudan dari Sila IV Pancasila. “Pilkada bentuk perwujudan kedaulatan rakyat,” ucapnya. Dengan adanya hajatan politik lima tahunan itu maka kedaulatan rakyat terjaga. Dalam Pilkada dirinya berharap keadaan menjadi lebih baik, tuturnya.

Ditegaskan, bila melaksanakan kedaulatan rakyat lewat Pemilu, Pilkada, hal demikian tak boleh dilandasi dendam dan kebencian. “Menyebar kebencian bukan watak bangsa Indonesia,” tegasnya. Koordinator Nasional Nusantara Mengaji itu mengajak kepada semua dalam Pilkada untuk menyebarkan rasa kasih sayang. “Kita harus menciptakan suasana suka cita dan kegembiraan,” ujarnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

2 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

2 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

2 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

5 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

12 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

13 hours ago