Categories: Teknologi

A7c, Mirrorless Full Frame Baru Dari Sony yang Berukuran Mungil

KalbarOnline.com – Sony tampaknya masih terus mengembangkan jajaran kamera mirrorless full frame miliknya. Yang terbaru, Sony kembali merilis kamera mirrorless full frame miliknya dengan nama Sony A7c. Line-up mirrorless full frame baru dari keluarga Sony A7 Series.

Meskipun merupakan bagian dari keluarga A7, kamera baru Sony ini mengusung desain yang sedikit berbeda. Soal desainnya, bentuk dari kamera mirrorless full frame Sony A7c lebih mirip dengan seri Sony A6000 daripada seri A7. Dengan kata lain ukurannya lebih compact alias mungil untuk ukuran kamera mirrorless full frame.

Seperti yang Anda lihat pada foto di atas, A7c memang memiliki desain bodi yang lebih mirip dengan A6000 daripada jajaran A7. Ini bukan hal yang buruk karena kamera akan menampilkan desain yang lebih ringkas. Sehingga cocok bagi mereka yang lebih menyukai ukuran compact dan kecil.

Kamera tersebut menjadi kamera mirrorless full frame Sony yang berbagi spesifikasi tertentu seperti Sony A7 Mark III yang belum lama ini diluncurkan. Sementara untuk urusan teknis, A7C memiliki ukuran 124.0 mm x 71.1 mm x 59.7 mm dan berat 509 g.

Kamera ini memiliki sensor full-frame 24,2 MP BSI CMOS dengan didukung body image stabilization (BIS), kemampuan rentang ISO standar hingga 51.200, merekam hingga 10 fps dengan eksposur otomatis. Serta mampu merekam video dengan resolusi maksimum 4K 30fps dan 1080p 120fps, masing-masing dengan bitrate mencapai 100 Mbps. Kamera ini di sisi pojok kiri atas juga hadir dengan Electronic Viewfinder beresolusi 2,36 M piksel.

Sony A7c rencananya akan mulai tersedia pada Oktober 2020 dengan harga jual USD 1.799 atau sekitar Rp 26,7 juta untuk versi body only. Sony turut menawarkan versi kit dengan lensa collapsible FE 28-60mm f/4-5.6 seharga USD 2.100 atau sekitar Rp 31,1 juta. Lensa ini juga produk baru yang didesain berukuran ringkas sebagai pendamping kamera A7c.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

4 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

6 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

7 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

7 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

7 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

7 hours ago