Categories: Sport

Turnamen Tak Jalan, Pebulu Tangkis India Ini Menderita dan Butuh Uang

KalbarOnline.com – Mandeknya rangkaian turnamen bulu tangkis internasional akibat merebaknya virus Korona membuat banyak atlet dunia frustrasi. Pebulu tangkis putra India Subhankar Dey mengaku sangat tersiksa dengan kondisi ini.

Menurut Dey, sejak turnamen BWF berhenti total usai All England 2020 pada Maret lalu, hidupnya dan para atlet lain betul-betul kesulitan. Pemasukan mereka, yang biasa didapatkan dari keikutsertaan mereka di turnamen, benar-benar stop.

“Para atlet saat ini sedang menderita. Jika turnamen tidak berjalan, kami tidak dapat uang sama sekali. Sponsor juga tidak bisa memberikan apa-apa. Jadi memang saat ini kami masalah kami sangat banyak,” ujar Dey.

Selain tidak ada pemasukan, Dey juga merasa depresi karena tidak bisa berkompetisi. Sementara, mereka terus menjalankan latihan setiap hari.

“Kami sudah bekerja keras. Tidak ada poinnya kami berlatih tapi tidak berkompetisi,” ujar Dey.

Untuk diketahui, BWF sudah resmi mengumumkan untuk menunda pelaksanaan Piala Thomas dan Uber 2020 karena kondisi pandemi Covid-19 yang masih mengkhawatirkan. Belum ada kepastian tanggal pengganti turnamen beregu yang seharusnya dihelat pada 3-11 Oktober di Aarhaus, Denmark tersebut.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN…

1 hour ago

Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali Andal

KalbarOnline.com - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo meninjau langsung Posko Utama Kelistrikan Konferensi…

1 hour ago

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

4 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

8 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

8 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

8 hours ago