Categories: Nasional

Ketua Baznas Bambang Sudibyo Raih GIFA Special Award 2020

KalbarOnline.com – Koleksi penghargaan Ketua Baznas Bambang Sudibyo bertambah. Atas perannya dalam pengelolaan zakat, mantan Menteri Pendidikan itu meraih penghargaan internasional Global Islamic Finance Award (GIFA) Special Award 2020. Dalam kepengurusan Baznas 2016-2020 Bambang beserta pimpinan Baznas lainnya mengusung semangat kebangkitan zakat.

Penghargaan itu dia terima secara langsung dalam gelaran GIFA 2020 yang digelar secara online pada Senin (14/9). Kepada wartawan di Jakarta Selasa (15/9) Bambang menyampaikan terima kasih dan rasa syukur atas penghargaan itu. Dia mengatakan penghargaan itu sebagai pendorong untuk terus menggelorakan kebaikan zakat. Serta manfaatnya bagi masyarakat luas.

Khususnya untuk masyarakat Indonesia dalam rangka upaya pengentasan kemiskinan. “Alhamdulillah suatu kehormatan bagi kami menerima penghargaan GIFA Special Award 2020 untuk kategori leadership role,” jelas Bambang. Dia mengatakan, penghargaan itu didedikasikan untuk sebelas anggota yang saat ini memimpin Baznas secara kolektif kolegial.

Sepanjang kepemimpinannya periode 2016-2020, Baznas menetapkan sebagai periode atau tahun kebangkitan zakat. Sehingga menjadi momentum untuk menjadikan zakat sebagai pilar pemecah ketimpangan sosial. Kemudian untuk kebangkitan ekonomi masyarakat, pengentasan kemiskinan, dan pengembangan sumber pendanaan untuk pembangunan kesejahteraan mustahil di luar suntikan APBN.

Bambang Sudibyo menjabat sebagai ketua BAZNAS sejak 2015 hingga sekarang. Selama kepemimpinannya, BAZNAS berkembang menjadi lembaga zakat yang dipercaya masyarakat, memiliki program-program inovatif, dan berhasil meningkatkan penghimpunan zakat rata-rata 33,7 persen per tahun.

Selama masa jabatannya, BAZNAS telah mendapatkan beberapa penghargaan baik di tingkat nasional maupun internasional. Saat ini ia juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Forum Zakat Dunia (WZF).

Pada gelaran GIFA Award 2020 Baznas juga menerima penghargaan sebagai organisasi zakat kategori Program Penyaluran Zakat Terbaik 2020. Penghargaan itu menjadi pengakuan atas sejumlah inovasi dalam membantu dan memberdayakan masyarakat miskin serta kelompok penerima zakat atau mustahik lainnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago