Categories: Nasional

Jumlah Libur dan Cuti Bersama 2021 Mencapai 23 Hari

KalbarOnline.com – Berharap saja pandemi Covid-19 segera terkendali. Dengan begitu, masyarakat bisa memanfaatkan rangkaian hari libur nasional dan cuti bersama tahun depan untuk berlibur. Setidaknya ada 23 hari libur yang ditetapkan melalui surat keputusan bersama (SKB).

SKB tersebut ditandatangani tiga menteri. Yakni, menteri agama, menteri ketenagakerjaan, serta menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy.

Muhadjir mengatakan, ada sedikit perubahan penetapan hari libur dari yang sudah direncanakan. “Jadi, cuti bersama dalam rangka Idul Fitri 2021 menjadi tanggal 12, 17, 18, dan 19 Mei 2021,’’ ujarnya di Jakarta, kemarin (11/9).

Baca juga: Pemerintah Tetapkan Libur Nasional dan Cuti Bersama 2021

Sementara itu, untuk Natal ada tambahan cuti bersama pada 27 Desember dari semula hanya 24 Desember. Dengan demikian, total libur nasional dan cuti bersama pada 2021 menjadi 23 hari.

Dia menjelaskan, penetapan hari libur nasional dan cuti bersama 2021 didasari atas berbagai pertimbangan. Mulai pengaturan arus lalu lintas menjelang dan setelah libur panjang di hari raya hingga peluang meningkatnya pendapatan ekonomi daerah maupun negara dari sektor pariwisata.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

7 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

8 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

8 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

8 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago