Categories: Nasional

Bamsoet Center Diharapkan Bisa jadi Lembaga Kajian Kebangsaan

KalbarOnline.com – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo meluncurkan Bamsoet Center sebagai lembaga think tank yang bergerak di bidang kajian dan penelitian terhadap isu ekonomi, politik, hukum, sosial, budaya, demokrasi dan konstitusi. Diharapkan, hasilnya bisa menjadi solusi atas berbagai permasalahan yang menyelimuti bangsa Indonesia.

“Sebagai langkah awal, dalam waktu dekat Bamsoet Center akan mengadakan diskusi berkala hingga penerbitan jurnal ilmiah setiap bulan, menghadirkan berbagai narasumber berkompeten terhadap suatu isu tertentu,” ujar Bamsoet dalam peluncuran Bamsoet Center, di Jakarta, Kamis (10/9) kemarin.

“Melalui Bamsoet Center, kita akan tampung anak-anak muda yang memiliki gagasan brilian terhadap berbagai persoalan kebangsaan. Kita ingin melahirkan ide-ide cemerlang untuk membawa Indonesia terbang tinggi. Sehingga Indonesia Emas 2045 bukan sebatas gagasan manis di atas kertas. Melainkan bisa diimplementasikan secara nyata dengan tahapan yang dimulai dari sekarang,” ungkap Bamsoet.

Bamsoet memaparkan, di usianya yang ke-100 tahun pada tahun 2045, Indonesia sudah harus menduduki peringkat 5 pendapatan domestik bruto (PDB) terbesar dunia, dengan pertumbuhan ekonomi mencapai 5,7 persen, PDB per kapita mencapai USD 23.199, pertumbuhan peranan investasi 6,4 persen, pertumbuhan peranan industri 6,3 persen, dan pertumbuhan peranan pertanian 3,2 persen.

Untuk mencapai hal tersebut, persiapannya harus dimulai sejak sekarang. Bamsoet Center, disebutnya, akan ikut andil dalam merealisasikan hal tersebut, termasuk dalam menanggulangi pandemi Covid-19 yang masih mewabah.

“Sebelum menuju kesana, ada persoalan mendasar di depan mata yang terlebih dahulu harus diselesaikan, yakni pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional. Bamsoet Center akan mempersiapkan roadmap agar Indonesia bisa segera keluar dari masalah tersebut. Bamsoet Center juga akan membuat roadmap agar di masa mendatang Indonesia bisa siap menghadapi pandemi penyakit lain, yang kemungkinan besar bisa saja kembali menyerang dunia,” pungkas Bamsoet.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

43 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago