Categories: Nasional

Pendiri Kompas Gramedia Jakob Oetama Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Tokoh jurnalistik nasional dan pendiri Kompas Gramedia, Jakob Oetama tutup usia pada Rabu (9/9) pukul 13.05 WIB. Pemimpin Umum Harian Kompas tersebut menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading Jakarta di usia 88 tahun.

Informasi yang diterima dari pihak Corporate Communication Kompas Gramedia, almarhum disemayamkan di Kantor Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat. Prosesi pemakaman sendiri baru akan dilakukan pada Kamis (10/9).

“Akan dihantarkan menuju tempat peristirahatan terakhir di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada Kamis, 10 September 2020,” ujar pihak Kompas Gramedia.

Pihak-pihak yang hendak menyampaikan penghormatan terakhir kepada Jakob Oetama dapat mengikuti prosesi persemayaman dan pemakaman secara daring melalui www.kompas.tv/live.

“Cinta dan perhatian kita tetap tersampaikan kepada Almarhum meskipun tidak hadir secara langsung. Terima kasih untuk tidak mengunggah foto maupun video rangkaian acara ini di media sosial,” tutup pihak Kompas Gramedia.

Lahir pada 27 September 1931, Jakob Oetama mengawali karirnya di dunia jurnalistik dengan menjadi seorang redaktur mingguan Penabur Jakarta pada 1956. Tujuh tahun berselang, bersama rekan bisnisnya yang juga seorang wartawan P.K. Ojong,  Jakob melahirkan majalah Intisari pada 1963.

Dua tahun kemudian pada 1965, Jakob dan Ojong mendirikan Harian Kompas yang kemudian menjelma menjadi salah satu surat kabar terbesar di Indonesia hingga saat ini.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago