Categories: Nasional

Ketua DPD PDIP Sumbar Kecewa Sikap Paslon Mulyadi-Ali Mukhni

KalbarOnline.com – Keputusan DPD PDI Perjuangan untuk tidak mengikuti gelaran Pemilihan Gubernur Sumatera Barat (Pilgub) pada Pilkada Serentak 2020 sudah bulat. Hal ini merupakan rasa kekecewaan dari pengembalian rekomendasi dukungan pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur, Sumatera Barat, Mulyadi-Ali Mukhni.

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Barat, Alex Indra Lukman menyatakan, keputusan ini akan diserahkan kepada pihak DPP PDIP. Hal ini untuk menjaga PDIP agar tidak larut dalam persoalan, polemik pernyataan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

“Drama yang ngalor ngidul ini telah mencapai ujungnya, DPD PDIP Perjuangan dalam hal ini bersikap untuk tidak lagi mengikuti pemilihan Gubernur Sumatera Barat 2020. Sikap ini akan kami ajukan pada DPP PDIP,” kata Alex dalam keterangannya, Minggu (6/9).

Alex pun mengaku kecewa, mengetahui pengembalian dukungan PDIP terhadap Mulyadi-Ali Mukhni dari media massa. Seharusnya, pasangan calon dapat menyerahkan langsung pengembalian dukungan kepada DPD PDIP Sumbar.

“Harusnya sebagai orang yang dituakan bisa memberikan teladan pada kami, datang tampak muka pergi tampak punggung. PDI Perjuangan adalah partai yang menjalankan mekanisme, kalau bisa dipermudah kenapa harus dipersulit,” cetus Alex.

Kendati demikian, Alex menegaskan DPD PDI Perjuangan Sumatera Barat akan terus bergotong-royong melakukan bakti sosial kepada warga terdampak Covid-19. Menurutnya, dengan tidak mengikuti Pilgub di Sumbar bukan alasan PDIP untuk tetap melakukan tugas partai.

“Dinamika ini tidak menghalangi kita untuk melaksanakan arahan Ibu Megawati Soekarnoputri Puti Reno Nilam dan pesan Ibu Puan Maharani untuk tetap berjuang merebut simpati masyarakat Sumatera Barat dengan mengamalkan Pancasila,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

1 hour ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

1 hour ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

1 hour ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

3 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

3 hours ago

PWI Kalbar Resmi Daftar ke Kesbangpol

KalbarOnline, Pontianak - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat secara resmi mendaftarkan organisasinya…

3 hours ago