Categories: Nasional

Daftar Kabupaten di Zona Merah dan Oranye yang Buka Sekolah Tatap Muka

KalbarOnline.com – Pemerintah telah menginstruksikan daerah yang berada di zona merah dan oranye untuk tidak melangsungkan pembelajaran tatap muka. Namun, masih saja ada yang melanggar peraturan tersebut.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menjelaskan, terdapat 35 persen kabupaten yang tetap melakukan pembelajaran tatap muka. Sedangkan yang belajar dari rumah sebanyak 65 persen.

“Masih ada beberapa daerah yang melaksanakan kegiatan tatap muka di zona merah dan oranye, sebagaimana ditetapkan oleh satgas covid-19, lebih kurang 35 persen daerah yang melakukan pembelajaran tatap muka meskipun daerah tersebut zonanya oranye dan merah artinya risky (beresiko),” jelasnya dalam siaran YouTube Kemendikbud RI, Kamis (3/9).

Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri ini harusnya menjadi guide line pemerintah daerah dalam membuka sekolah. Namun, arahan dari keempat kementerian tersebut dalam implementasinya tidak dilaksanakan.

“Mohon untuk dapat menjadi pertimbangan betul dalam memberikan keputusan untuk proses tatap muka di daerah resiko yaitu merah dan oranye,” imbuhnya.

Berikut daftar kabupaten dan jumlah sekolah di Indonesia yang melakukan pembelajaran tatap muka, antara lain:

1. Kabupaten Deli Serdang (merah): 95 sekolah

2. Kabupaten Pandeglang (oranye): 560 sekolah

3. Kabupaten Batang (oranye): 237 sekolah

4. Kabupaten Bogor (oranye): 204 sekolah

5. Kabupaten Malang (oranye): 117 sekolah

6. Kabupaten Banyuasin (oranye): 100 sekolah

7. Kabupaten Aceh Selatan (oranye): 98 sekolah

8. Kabupaten Pidie (oranye): 98 sekolah

9. Kabupaten Jember (oranye): 97 sekolah

10. Kabupaten Aceh Timur (oranye): 93 sekolah

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

4 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

4 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

4 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

4 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

16 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

22 hours ago