Categories: Internasional

Shinzo Abe Mundur dari Kursi Perdana Menteri Jepang

KalbarOnline.com – Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe memutuskan untuk mundur dari jabatannya pada Jumat (28/8). Putusannya tersebut murni karena masalah kondisi kesehatannya yang mulai menurun.

Dalam sebuah konferensi pers, Abe menyampaikan bahwa kondisi kesehatannya mulai menurun sejak sekitar pertengahan bulan Juli. Abe mengatakan tidak ingin masalah kondisi kesehatannya bakal mengakibatkan suatu kesalahan dalam membuat keputusan-keputusan kebijakan yang penting bagi Jepang.

  • Baca juga: Diisukan Kesehatannya Memburuk, PM Shinzo Abe Check-up di Rumah Sakit

Sebelumnya, media lokal Jepang pada Selasa (25/8) melaporkan bahwa Abe berencana mengadakan konferensi pers paling cepat pekan ini. Itu untuk menyampaikan keterangan soal kondisi kesehatannya setelah kunjungannya ke rumah sakit terbaru memicu kekhawatiran publik.

Seperti diketahui, Abe pada Senin (24/8) mengunjungi rumah sakit di Tokyo untuk kedua kalinya dalam beberapa hari terakhir. Abe menjalani pemeriksaan tambahan. Seperti dilansir Reuters, setelah kunjungan ke rumah sakit, Abe mengatakan kepada wartawan bahwa dirinya ingin menyampaikan lagi tentang pemeriksaan medisnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

15 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

17 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

19 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

34 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago