Categories: Nasional

Pemerintah Kewalahan Menangkis Kabar Konspirasi Covid-19

KalbarOnline.com – Kepala Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengaku kewalahan dengan adanya berita-berita hoaks terkait virus korona di tanah air. Termasuk soal konten – konten yang mengaggap virus itu hanya rekayasa dan konspirasi belaka.‎

“Selama ini kita merasakan betapa kita kewalahan menghadapi berita-berita yang tidak sesuai dengan kondisi nyata. Seperti soal Covid-19 yang dianggap hanya sebatas rekayasa dan bagian dari konspirasi,” ujar Doni di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (27/8).

‎Doni mengaku, pihaknya kewalahan menghadapi itu karena Satgas Covid-19 belum mempunyai agggaran untuk bekerja sama dengan media untuk melakukan sosialiasi terhadap kabar-kabar hoaks tersebut.

  • Baca Juga: KPU: Visi Misi Cakada Wajib Menyertakan Soal Perang Melawan Covid-19

“Nah kita belum memiliki anggaran untuk bekerja sama dengan media cetak, media elektronik khususnya media mainstream,” katanya.

Namun demikian, Doni mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) M Nuh. Nantinya PWI akan bekerja sama supaya masyarakat tetab waspada terhadap ancaman Covid-19 ini. Karena Covid-19 adalah nyata.

“Kita ingin bekerja sama dengan media-media mainstream agar kita lebih optimal dalam menyampaikan pesan tentang perubahan prilaku di masyarakat agar taat protokol kesehatan,” tuturnya.

Karena menurut Doni, sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pemerintah memandang penting adanya perubahan prilaku masyarakat Indonesia di tengah pandemi Covid-19 ini.

‎”Tentang perubahan prilaku yang menjadi perhatian dari Bapak Preisden Jokowi bahwa kita tidak mungkin menekan kasus apabila masyarakat masih belum disiplin‎,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

13 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

16 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

18 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

18 hours ago