Categories: Teknologi

3 Indonesia Terapkan Solusi Zero Drive Test Milik Nokia

3 Indonesia terus meningkatkan pengalaman pelanggannya dengan menerapkan solusi Zero Drive Test yang didukung oleh AVA Cognitive Services dari Nokia untuk menggantikan pengukuran jaringan konvensional berbasis drive-test manual yang mengharuskan personil turun langsung ke lapangan untuk memperoleh data.

Teknologi pengukuran jaringan otomatis ini dapat mendeteksi situasi yang tidak diinginkan seperti area dengan jangkauan sinyal yang buruk atau trafik data yang tinggi dengan lebih akurat, lebih efisien, dan lebih cepat sehingga mampu membantu 3 Indonesia menjaga keandalan layanan mobile internet dan memungkinkan pelanggan untuk bermain mobile games tanpa gangguan dalam masa PSBB ini.

“Di 3, kami selalu berupaya untuk terus meningkatkan pengalaman pelanggan kami. Solusi Zero Drive Test memungkinkan kami untuk dapat mengoptimalkan jaringan kami dengan cepat untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kami yang berubah secara dinamis dan substansial selama masa pandemi COVID-19. Solusi ini membuat kami tetap fokus untuk memberikan jaringan dengan kualitas terbaik bagi pelanggan kami,” ujar Chief Technical Officer Hutchison 3 Indonesia Desmond Cheung.

3 Indonesia menjadi operator jaringan seluler pertama di wilayah Asia Pasifik dan Jepang yang mengaplikasikan solusi Minimization of Drive Test (MDT) dari Nokia. Teknologi ini mengandalkan informasi GPS dan data aktivitas jaringan yang dikumpulkan pada grid level.

Solusi ini mampu melakukan pemantauan jaringan 80% lebih cepat dan memungkinkan pengoptimalan jaringan yang lebih baik. Penerapan zero drive test pada teknologi ini juga meniadakan penggunaan kendaraan untuk melakukan pengukuran, sehingga tidak meninggalkan jejak karbon dioksida di lingkungan serta menghemat bahan bakar dan waktu.

“Solusi ini didukung oleh AVA Cognitive Service kami, sebuah teknologi yang memungkinkan 3 Indonesia untuk mentransformasikan jaringan, layanan, dan operasi bisnis mereka melalui aplikasi AI dan otomasi. Inovasi ini sangat penting dalam membantu 3 Indonesia untuk memantau kinerja jaringan mereka serta memanfaatkan data untuk meningkatkan pengalaman pengguna mereka. Solusi ini juga merupakan salah satu contoh dari komitmen kami terhadap produk yang berkelanjutan dan tanpa emisi,” kata K P Goh, Head of Indonesia di Nokia.

Sebelumnya, 3 Indonesia juga telah berhasil menerapkan teknologi Packet Core Network untuk meningkatkan kinerja jaringan 3 dan memungkinkan pengguna menikmati koneksi yang lebih lancar dan bebas hambatan.

3 Indonesia terus meningkatkan teknologi dan layanan jaringannya untuk memberikan pengalaman pengguna yang optimal melalui dukungan jaringan 4.5G Pro yang lebih kuat dan lebih luas di lebih dari 34.000 desa di seluruh Indonesia.

The post 3 Indonesia Terapkan Solusi Zero Drive Test Milik Nokia appeared first on KalbarOnline.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: 3 indonesia

Recent Posts

Perguruan Tinggi dari Luar Negeri Akan Ramaikan Pameran Pendidikan di PCC, Catat Tanggalnya!

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan EMGS (Education…

15 mins ago

Kepolisian Selidiki Potongan Tubuh Manusia di Selokan Jalan Danau Sentarum

KalbarOnline, Pontianak - Potongan tubuh manusia ditemukan dalam selokan di Jalan Danau Sentarum, Kota Pontianak,…

48 mins ago

Pesona Pantai Temajuk: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sambas - Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan yang memiliki banyak destinasi wisata bahari menakjubkan.…

56 mins ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Ampan: Destinasi Mendaki yang Memikat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda ingin merasakan sensasi mendaki namun masih pemula? Bukit Ampan…

58 mins ago

Keindahan Danau Balairam: Destinasi Wisata Menakjubkan di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat dikenal dengan kekayaan alamnya yang luar biasa, salah satunya…

1 hour ago

Pemerintah Sosialisasikan Peraturan Bupati Ketapang Nomor 19 Tahun 2022

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang, Heryandi membuka sosialisasi…

1 hour ago