Categories: Sport

Pesan Marquez kepada Lionel Messi: Jaga Baik-Baik Motor Honda-ku

KalbarOnline.com-Lionel Messi alih profesi sebagai rider MotoGP? Itulah pertanyaan yang sempat muncul ketika foto Messi muncul di dunia maya.

Megabintang yang diisukan bakal hengkang dari Barcelona itu kabarnya diminati tim juara bertahan MotoGP Repsol Honda.

Tim yang menaungi Marc Marquez tersebut mengunggah foto Messi berdiri lengkap menggunakan racing suit Honda di berbagai akun media sosial mereka. Bahkan, di instastory Repsol Honda, mereka mengunggah RC213V dengan nomor 10, khas Messi.

’’Tim Repsol Honda telah menemukan pengganti yang tepat ketika aku menjalani pemulihan,” kelakar Marquez menimpali unggahan timnya. ’’Jaga baik-baik motor Honda-ku,” lanjutnya.

  • Baca Juga: Keinginan Messi Pergi, Bagaikan Gempa Bumi di Dunia Sepak Bola

Tentu saja, itu bukan posting-an serius. Repsol Honda mencoba mengambil momen ketika banyak rumor yang berkembang terkait masa depan La Pulga –julukan Messi.
Selain Repsol Honda, tim NBA sekelas Chicago Bulls memperlihatkan ’’minatnya”.

Bulls turut mengunggah foto Messi lengkap dengan jersey bernomor punggung andalannya: 10.

Nah, ke mana kaki Messi akan melangkah?

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

2 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

5 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

5 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

5 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

5 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

5 hours ago